Sebagai seorang public figure yang dikenal banyak orang, para artis tentunya sangat mudah untuk mengumpulkan pundi-pundi rupiah. Sebab sudah bukan rahasia lagi jika honor yang diterima para selebritas dari syuting dan mengisi sebuah acara cukup fantastis. Gak heran jika banyak artis yang menyisihkan sebagian pendapatannya untuk berinvestasi, salah satunya membangun rumah kontrakan.
Seperti yang dilakukan kelima artis cantik di bawah ini. Mereka memilih menjalankan bisnis kontrakan sebagai pendapatan sampingannya. Mereka pun kini dijuluki sebagai juragan kontrakan karena memiliki banyak rumah atau kamar yang disewakan.
Lalu, siapa saja aktris tersebut? Berikut lima artis cantik yang diam-diam ternyata juga merupakan juragan kontrakan.
1. Naysilla Mirdad.
Foto: Instagram.com/naymirdad
Bintang sinetron yang kerap wara-wiri di layar kaca ini sadar betul akan investasi. Ia pun kini memanfaatkan tanah miliknya seluas 500 meter persegi yang terletak di kawasan Setiabudi Bandung dengan membangun rumah kontrakan sebanyak 25 pintu. Gak sampai di situ, wanita 32 tahun ini berencana menambah rumah kontrakannya hingga 50 pintu.
2. Zaskia Gotik.
Foto: Instagram.com/zaskia_gotix
Zaskia Gotik merupakan salah satu penyanyi dangdut yang memilih bisnis kontrakan sebagai sampingannya. Bahkan rumah kontrakannya saat ini ia beri nama "Kontrakan Gotik" dan dibangun di kawasan Sukatani, Cikarang, Bekasi. Istri Sirajuddin Mahmud ini sendiri diketahui memiliki rumah kontrakan sebanyak 10 pintu.
3. Ayu Ting Ting.
Foto: Instagram.com/ayutingting92
Serupa dengan Zaskia Gotik, Ayu Ting Ting juga menyisihkan sebagian uangnya untuk membangun bisnis kontrakan. Meski ide bisnis tersebut ternyata merupakan impian sang ayah, bahkan Ayu mengungkapkan jika dirinya berencana membangun rumah kontrakan sebanyak 100 pintu.
4. Cynthiara Alona.
Foto: Instagram.com/queenalona_sexyangel
Sejak tahun 2010 silam, Cynthiara Alona memilih menginvestasikan sebagian uangnya untuk bisnis properti, terutama rumah konrakan. Ia pun kini hanya menikmati hasilnya. Cynthia sendiri memiliki beberapa kontrakan di wilayah Jakarta seperti Bintaro, Kemanggisan, hingga Bumi Serpong Damai.
5. Citra Kirana.
Foto: Instagram.com/citraciki
Wanita yang akrab disapa Ciki ini juga menjadikan bisnis kontrakan sebagai sampingannya. Bukan di daerah perkotaan, istri Rezky Aditya ini memilih perkampungan di daerah Bandung untuk dijadikan kawasan kontrakannya.
6. Cita Citata.
Foto: Instagram.com/cita_citata
Sadar akan kariernya yang tak bisa bertahan selamanya di industri hiburan. Cita Citata kini sudah mempersiapkan investasi untuk masa depannya dengan membangun beberapa rumah kontrakan. Bukan di Jakarta, pelantun lagu Goyang Dumangini memilih kampung halamannya di Tasikmalaya sebagai tempat bisnisnya.