Apa yangterlintasdi benakmu ketika mendengar kata 'ayam'? Hewan peliharaan maupun ternak yang diberi makan hingga tumbuhbesar atau makanan utama yang dinikmati saat bersantap. Terlepas dari dua kemungkinan tersebut, ayam menjadi sumber makanan bergizi yang kaya protein.
Selainmenjadi hewan peliharaan maupun ternak, ayam juga jadiikon tersendiri dalam industri perfilman dunia. Berbagai karakter ayam muncul sebagai pemeran dalam beberapa filmkartun animasi. Seperti beberapafilm bertemakan ayam yang bakal bikin kamu tertawa seharian berikut ini.
1.Chicken LittledalamChicken Little 2005 version.
Foto: www.sky.com
Chicken Little dikenal sebagai karakter yang pemberani dan pantang menyerah. Namanya mulai terkenal ketika berhasil menjuarai turnamenbaseballantar sekolah dengan hasil dramatis. Sebagai bukti kemenangannya, dia menyanyikan laguWe Are The Championsmilik Queen sambil jingkrak-jingkrak di atas kasur bersama ayahnya.
Ketika ada insiden langit akan jatuh ke Bumi, Chicken Little berusaha memberitahukan kejadiannya kepada semua orang dengan membunyikan lonceng di malam hari. Sayangnya, ide Chicken Little menjadi bahan tertawaan semua orang karena dianggap khayalan semata. Saking tak percayanya, Chicken Little sempat dikucilkan dari pergaulan masyarakat sebelum akhirnya dia menyendiri di lapangan baseballsekolahnya.
Di balik kesedihannya, ada Kirby sang anak alien berwarna jingga yang selalu setia menemani Chicken Little. Berkat keberadaan Kirby, dia berharap sahabatnya itu menjadi petunjuk kepada semua orang bahwa bakal ada invasi alien di Kota Oakey Oaks. Setelah ditelusuri, firasat tentang kehancuran Oakey Oaks akhirnya benar-benar terjadi juga dengan adanya serangan besar-besaran oleh para alien yang didasari mencari anaknya yang hilang. Sejak saat itu, semua orang mulai memercayai kebenaran Chicken Little dan memintanya segera menyelesaikan masalah alien secara damai. Selang beberapa jam kemudian, Chicken Little berhasil memulangkan Kirby ke rumah orang tuanya dengan tenang dan kondisi di Oakey Oaks kembali aman dan tenteram.
Sebagai bentuk dedikasi, Chicken Little mulai dibuatkan filmnya yang berjudul Ace and Abby.Film yang dibintanginya justru menghadirkan aksi menegangkan dan seru untuk ditonton. Adegan Ace terbang dengan soda Fanta Jeruk sambil menggendong Abby adalah puncak klimaksnya yang bikin penonton histeris sama adegan romantisnya.So sweet!
2. Ginger dan Rocky dalamChicken Run.
Foto: www.cinematheque.fr
Ginger dan Rocky adalah sepasang kekasih yang tinggal di peternakan ayam milik Mr. Tweedy dan istrinya. Sekilas, hubungan mereka dengan para majikannya berjalan harmonis. Semenjak bisnis majikannya lesu, Ginger dan Rocky terancam menjadi target majikannya untuk dijadikan sebagai pai ayam. Di samping meraup keuntungan, para majikannya berharap usaha pai ayamnya ini dapat menutupi hutang-hutangnya yang menumpuk. Setelah mendengar rencana majikannya, Ginger dan Rocky memilih kabur dari peternakan untuk meraih kebebasan hidup.
Di tengah perjalanan, Ginger malah ditangkap oleh Mr. Tweedy setelah ketahuan menyelinap di ruangan pabrik pai ayam sambil mengendap-endap. Akibat kecerobohannya, Ginger langsung dimasukkan dalam mesin pembuatan pai ayam sebagai kelinci percobaan. Rocky yang kebetulan berada di atas mesin mulai menyelamatkan Ginger secepat mungkin. Saking heroiknya, Rocky rela berkorban demi Ginger seperti kakinya terkena adonan tepung terigu sampai terjebak dalam pai yang tubuhnya berlumuran cokelat. Akibatnya Rocky hampir saja mati ditelan mesin pemanas pai ayam sebelum akhirnya ditolong oleh Ginger dengan susah payah.
Setelah menempuh perjuangan yang melelahkan, Rocky dan Ginger berhasil keluar dari jeratan mesin pai ayam sekaligus menghancurkan usaha majikannya berkat lemparan wortel ke arah piping bag atau pemberi krim pada kue. Tidak berhenti sampai di situ, Ginger berhasil mengalahkan Mrs. Tweedy lewat aksi tipuannya yaitu berpura-pura mati. Habis itu, dia menggunting tali rafia yang membuat Mrs. Tweedy jatuh ke mesinnya sendiri hingga frustasi.
Seandainya tidak melarikan diri dari peternakan, Ginger dan Rocky mungkin akan menjadi santapan majikannya untuk dihidangkan sebagai sajian makan malam. Untung saja mereka selamat sampai tujuan.
3. Foghorn Leghorn dalamSpace Jam.
Foto: www.imdb.com
Ayam ras Italia yang berbadan kekar dan gagah ini terkenal dengan aksi jahilnya. Dia selalu mengerjai Barnyard Dawgyang sedang tertidur lelap dengan mengoyang-goyangkan badannya sampai jatuh. Belum puas sampai di situ, Foghorn kembali memberikan kantung muntah ke arah kepala Barnyard Dawguntuk membungkam omongan nyinyirnya. Hal ini seolah membuktikan bahwa Foghorn adalah karakter Looney Tunespaling usil sedunia.
Tidak hanya dalam animasi Looney Tunes,Foghorn juga pernah bertingkah konyol dalam filmSpace Jam.Saat pertandingan antar basket melawan Tim Monstar, Foghorn membawa bola basket sambil bersantai ria yang seolah-olah tidak ada suasana menegangkan. Setelah dihadang oleh Bang salah satu anggota The Monstar yang berwarna hijau, ekspresi Foghorn mendadak ketakutan sampai-sampai dia mulai memberikan wejangan singkat pada musuhnya supaya berhenti mengejarnya. Seakan penjelasannya tak didengar, Bang menyemburkan api pada Foghorn hingga tersisa tulangnya saja. Berawal dari blunder Foghorn, tim Tune Squadmeraih hasil yang mengecewakan.
4. Chicken Joe dalamSurf's Up.
Foto: www.forumcinemas.lv
Sahabat sejati Cody ini memang bertingkah seperti anak hippies yang hidupnya merasa santai dan tanpa beban sama sekali. Di balik itu semua, Chicken Joe tetaplah karakter yang bekerja keras dalam menutupi kekurangannya. Hal ini dibuktikan ketika Chicken Joe menunjukkan bakat terpendamnya dalam berselancar. Dibandingkan dengan peselancar lainnya, dia mempunyai ritual khusus yaitu selalu rebahan di papan selancar sambil monolog.
Siapa sangka, aksi uniknya ini justru mendatangkan ombak yang membuat Chicken Joe semakin jago berselancar seperti halnya peselancar profesional. Kemampuannya yang luar biasa ini mampu mengantarkannya sebagai juara kompetisi selancar dengan mengalahkan Cody dan Tank lewat jalur keberuntungan.
Sejak menyandang status peselancar profesional, Chicken Joe memutuskan untuk berlibur di Pulau Pen Gu sebagai perayaan kemenangan. Dengan bahagia, dia menikmati liburannya bersama para sahabat-sahabatnya sambil menikmati suasana indahnya pantai khas Pulau Pen Gu yang memesona.
5. The Hen dalamMother Pluto.
Foto: www.dailymotion.com
The Hen awalnya dikenal sebagai ayam yang penyabar dan ramah. Dalam kesehariannya, dia selalu merawat telur-telurnya hingga menetas. Sejak kejadian telurnya menghilang tanpa jejak, dia merasa emosi dan langsung mencari pelakunya sampai tuntas. Tak disangka, pencuri telur-telurnya selama ini adalah Pluto yang notabene sahabatnya sendiri.
Dengan menunjukkan wajah kesal, The Hen menuding Pluto telah mencuri telurnya. Sebaliknya, Pluto merasa tuduhan The Hen tidak masuk akal dan terkesan mengada-ada. Sejatinya, Pluto ikut merawat anak-anak The Hen di mana dia membawa mereka ke rumahnya sembari menikmati kehangatan. Namun karena salah satu pihak saling keras kepala, mereka akhirnya bertengkar juga sambil adu mulut.
Di tengah-tengah pertengkaran mereka yang sengit, semua telur milik The Hen mulai menetas.Usai kejadian memalukan ini, The Hen meminta maaf pada Pluto sekaligus mengizinkannya untuk mengasuh anak-anaknya tanpa syarat sebagai tanda persahabatan abadi.
6. Rembo dalamGeng: Pengembaraan Bermula.
Foto: simakterus.com
Ayam peliharaan Tok Dalang sering kali berbuat jahil pada semua orang, termasuk teman-teman Upin dan Ipin. Momen terbaiknya adalah dia berhasil mencuri sandal orang lain di mana dia memamerkan sandalnya pada ayam lain demi tampil keren. Tak selamanya aksi Rembo berakhir mulus, Upin dan Ipin selalu mengejarnya hingga membuat Rembo terjatuh dan pada akhirnya dia ditangkap juga oleh mereka secara diam-diam.
Selain sering muncul di serial Upin dan Ipin, Rembo juga pernah tampil sebagai cameo di film Geng: Pengembaraan Bermula. Adegannya mulai terlihat ketika dia tampil bersama warga Kampung Durian Runtuh saat menyanyikan lagu Damai yang nadanya sungguh merakyat. Uniknya, Rembo diceritakan sudah berkeluarga dan memiliki banyak anak sehingga bisa dikatakan Rembo sudah tampil mapan pasca dilepas oleh Tok Dalang ke alam bebas. Sambil merayakan kebebasannya, Rembo dan keluarganya menari riang gembira bersama Upin dan Ipin dengan mengikuti alunan lagu.
7. Toto dalamHuevos: Little Rooster's Egg-cellent Adventure.
Foto: www.microsoft.com
Sebelum terjun ke dunia gulat, Toto sempat menjajal hobi bernyanyi seriosa. Karena suaranya mulai serak, dia mengalihkan perhatian pada cita-citanya sebagai pegulat profesional di Meksiko. Terinspirasi dari Bankivoide sang juara bertahan turnamen gulat legendaris sepanjang masa, dia rela berlatih keras dan mengorbankan waktu bermainnya. Apabila menang, dia akan menyelamatkan kampung halamannya dari ancaman peternak jahat.
Beberapa hari kemudian dia mendapat kesempatan bertarung dengan idolanya, Bankivoide di arena ring. Hasilnya adalah Toto sukses mengalahkan Bankivoide lewat pertarungan dramastis di mana Bankivoide langsung tumbang seketika usai menerima pukulan naga dari kepalan tinju Toto yang lebih menyakitkan. Usai dinyatakan sebagai pemenang, Toto berterima kasih pada teman-teman yang telah mendukungnya hingga akhir pertandingan sambil meneteskan air mata.
Source
- https://www.ranker.com/list/the-best-movies-with-chicken-in-the-title/reference
- https://en.wikipedia.org/wiki/Category:Films_about_chickens
- https://www.mandatory.com/fun/201577-the-top-ten-movie-chicken-scenes