Travel sudah menjadi bagian hidup dari milenial, baik travel sebagai refreshing, hobby, bahkan pekerjaan. Tapi sadarkah kita jika travel menjadi kegiatan yang menghasilkan banyak sampah? Nah, 7 langkah ini akan membuat kegiatan travel kita menjadi less waste atau bahkan bisa zero waste loh.
1. Boarding Online.
Langkah pertama untuk zero waste saat travelling adalah boarding tiket secara online.Menu boarding online biasanya tersedia di berbagai aplikasi tempat kita memesan tiket. Dengan boarding secara online,kita akan mengurangi sampah dari kertas tiket yang biasanya kita hasilkan saat boarding secara manual.
2. Bawa alat makan, tempat makan,dan tumblr sendiri.
Selain menikmati pemandangan serta budaya, mencicipi makanan serta minuman daerah setempat merupakan hal yang harus dilakukan saat travelling. Bagi kita yang hobby wisata kuliner, saat travelling perlu nih membawa satu tas berisi alat makan berupa sendok, garpu, serta stainless straw ditambah tempat makan dan tumblr sendiri. Kenapa? Karena dengan membawa alat makan, tempat makan, dan tumblr sendiri, kita akan mengurangi penggunaan plastik, gelas plastik, sedotan plastik, sendok plastik serta styrofoam yang seperti kita tahu menjadi dampak buruk bagi bumi.
3. Bawa reuseable bag.
Travelling nggak lengkap tanpa shopping. Cewek-cewek pasti setuju nih. Mulai dari baju, tas hingga aksesori-aksesori lucu daerah setempat selalu menggoda untuk kita bawa pulang. Nah, dengan membawa reuseable bag kita dapat gunakan sebagai tempat untuk belanjaan sehingga tidak perlu menggunakan kantong plastik. Gimana, berani kan belanja menggunakan reuseable bag?
4. Bawa snack sendiri.
Saat perjalanan ataupun saat tiba di lokasi liburan, pasti kita sering menghabiskan waktu dengan nyemil snack. Namun sekarang yuk mulai ganti nyemil snack yang terbungkus plastik dengan nyemil jajanan bawaan kita sendiri yang kita bawa dengan menggunakan tempat makan. Sudah sering sekali terdapat berita tentang banyaknya sampah-sampah bekas snack di lokasi liburan. Selain lebih sehat dan higienis, jajanan bawaan kita sendiri ini nggak menghasilkan sampah plastik pembungkus kan.
5. Bawa peralatan personal caresendiri.
Ini bisa dilakukan olehyang travelling hingga beberapa hari sehingga perlu menginap di hotel misalnya. Nah, mulai sekarang yuk biasakan menggunakan personal care seperti sabun, sampoo dan pasta gigi yang kita bawa sendiri dari rumah. Kenapa? Karena sesedikit apa pun pemakaiannya, pihak penginapan pasti akan membuangnya seusai digunakan oleh tamu. Kan malah akan menjadi sia-sia nantinya.
6. Gunakan headset-mu sendiri.
Travelling ke tempat yang jauh hingga membutuhkan waktu perjalanan selama berjam-jam? Jangan takut bosen karena kita bisa mendengarkan musik kok. Untuk teman-teman yang berpergian menggunakan pesawat, beberapa maskapai mungkin menyediakan headset ya. Namun lebih baik apabila kita menggunakan headset kita sendiri karena biasanya headset ini sudah terbungkus plastik. Nah, dengan menggunakannya yang mungkin hanya sebentar akan membuang-buang plastik. Lebih baik menggunakan headset milik kita sendiri kan, selain tidak menghasilkan sampah, pastinya akan lebih nyaman saat digunakan.
7. Tidakharus membeli buku baru.
Sambil menunggu keberangkatan atau selama perjalanan, membaca menjadi aktivitas yang cocok nih. Saat ini jika ingin membaca buku tidak harus kok membeli buku baru. Kita harus bersyukur dengan kemajuan zaman sehingga dapat membaca buku dengan membaca e-book atau dengan mendengarkan podcast. Atau bila merasa belum puas jika tidak membaca buku secara langsung, kita dapat meminjam di tempat peminjaman buku atau di perpustakaan. Dan jika merasa ingin memiliki buku sendiri, kita bisa membeli buku bekas. Jadi tidak harus membeli buku baru ya saat akan travelling. Tindakan ini akan membuat kertas-kertas digunakan secara efisien dan konten yang kita butuhkan dari buku tetap dapat kita peroleh.
"Buy less, choose well, and make it last" - Vivinne Westwood.
Source
- https://www.goingzerowaste.com/zero-waste-travel