Rumah sakit emang identik dengan nuansa seram dan angker. Berdasarkan pengamatan dari para tim paranormal, rumah sakit berikut rata-rata memiliki kasus yang tidak bisa dijelaskan secara ilmiah, dan sangat dihindari. Nah,berikut ini merupakan 7 rumah sakit paling angker yang ada di seluruh dunia.
1. Gonjiam Hospital,Korea Selatan.
Rumah Sakit Gonjiam ini merupakan salah satu rumah sakit terangker di Korea Selatan, Hal ini dikarenakan adanya rumor kematian misterius dan penutupan mendadak pada tahun 1990. Menurut legenda penduduk lokal setempat, staf rumah sakit dan pasien dikabarkankan mati mendadak di meja kerja maupun di ranjang rumah sakit. Ada teori yang mengatakan ada kemungkinan bahwa ada salah satu dokter yang mengalami gangguan jiwalah yang menyebabkan hal tersebut. Ada kabar bahwa orang yang mengunjungi rumah sakit ini berlarian keluar sambil berteriak karena melihat bayangan misterius maupun tiba-tiba adamerasakankulitnya dicakar oleh kuku misterius.
2. ST. Bartholomew's Hospital, Inggris.
Rumah sakit ini merupakan salah satu rumah sakit tertua yang ada di Inggris sejak tahun 1123 dan masih beroperasi hingga kini. Di sana terdapat sebuah lift yang disebut "Coffin Lift" yang kadang membawa orang yang masuk lift tersebut ke lantai paling dasar secara sendirinya. Begitu sampai di sana maka lift tersebut akan berhenti berfungsi dan lampu di dalam lift tersebut akan mati. Biasa orang yang dibawa ke lantai dasar terpaksa membuka paksa pintu lift dan berjalan kembali ke lantai atas. Akan tetapi ada sebuah firasat di mana lift tersebut akan mengikuti di tiap lantai dengan pintu lift yang terbuka lebar untuk menunggu orang tersebut masuk kembali. Rumornya hal ini dikarenakan ulah hantu seorang suster yang mati karena gangguan jiwa di lantai dasar sedang bermain-main bersama dengan rekannya.
3. Kuhn Memorial Hospital, Mississippi-Amerika.
Rumah sakit ini dibuka tahun 1830 untuk mengatasi wabah cacar yang sedang melanda saat itu. Kemudian digunakan untuk merawat tentara yang terluka saat perang saudara Amerika Serikat. Setelah itu beberapa stafnya dikabarkan meninggal karena wabah demam kuning yang melanda di tahun 1878, dan rumah sakit ini masih tetap buka sampai tahun 1989. Menurut laporan terdapat kegiatan pananormal yang berlangsung di dalam rumah sakit tersebut berupa mendadak munculnya tubuh mayat serta bayangan yang berkeliaran di dalam rumah sakit. Pada tahun 2015, tim paranormal yang menyelediki rumah sakit ini menemukan mayat seorang wanita yang dikabarkan hilang dengan dugaan telah dibunuh seseorang.
4. Alton Mental Health Hospital, Illnois-Amerika.
Rumah sakit ini masih beroperasi hingga sekarang dan memiliki kisah yang lumayan menyeramkan. Rumah sakit yang dibuka pada tahun 1916 banyak mendapat laporan adanya suara misterius yang terdengar di seluruh bagian rumah sakit. Suster malam yang bertugas juga mengaku mendengar ada yang bertanya padanya pada malam hari, tetapi begitu direspon, tidak ada jawaban yang terdengar kembali.
5. Old Changi Hospital, Singapura.
Rumah sakit yang dibangun pada tahun 1935 ini dikenal sebagai tempat yang paling angker di Singapura. Pada awalnya digunakan oleh Pasukan Angkatan Udara Amerika, sehingga akhirnya diubah menjadi tempat tahanan dan tempat penyiksaan tentara Jepang. Rumah sakit ini ditutup pada tahun 1997 dan menjadi tempat aktivitas paranormal, dikabarkan adanya suara-suara aneh, dan perasaan mual yang menghampiri orang yang pergi ke sana. Bahkan timbulnya firasat bahwa ada seseorang yang mengikuti mereka keluar dari rumah sakit tersebut.
6. Pennhurst State School and Hospital, Pennysylvania - Amerika.
Rumah sakit ini dibangun pada tahun 1908 untuk pasien yang mengalami cacat fisik dan mental. Rumor yang ada menyebutkan bahwa tempat ini memiliki reputasi yang buruk, banyak kasus penganiayaan dan pembiaran terhadap pasien hingga akhirnya ditutup tahun 1986 dan semua barang miliki pasien dan fasilitas rumah sakit dibiarkan begitu saja. Terdapat laporan adanya suara langkah kaki aneh dan benda yang berterbangan di dalam rumah sakit ini.
7. Poveglia Island, Italia.
Tempat ini memiliki sejarah kelam yang berdarah, saat terjadi wabah pada abad 14, orang yang terjangkit wabah akan diisolasi ke daerah ini untuk menghabiskan sisa hidup mereka. Setiap terjadi wabah, maka mereka yang terjangkit akan disatukan dan dibuang ke pulau tersebut. Pada tahun 1920 didirikan rumah sakit jiwa di pulau tersebut, tapi dokter yang bertugas meninggal karena bunuh diri maupun dibunuh. Sekarang warga Italia sangat menghindari pulau ini seperti sebuah wabah karena dikabarkan banyaknya hantu gentayangan marah yang berada di pulau tersebut.
Source
- https://www.ranker.com/list/most-terrifying-haunted-hospitals/cristina-sanza