Hari ini, Rabu (13/9/2017) atau Selasa (12/9/2017) waktu Amerika, Apple secara resmi mengumumkan tiga smartphone terbarunya dari iPhone. Yaitu iPhone 8, iPhone 8 Plus dan satu lagi iPhone X. Setelah banyak banget rumor yang beredar selama ini, akhirnya fanboys udah nggak perlu lagi penasaran. Tapi ada hal lucu yang terjadi di trending topic di Twitter hari ini.
Bertepatan dengan hari peluncuran iPhone 8, 8 Plus dan X, Samsung rupanya nggak mau kalah nih. Di Twitter, iPhone X jadi trending topic di Indonesia urutan pertama. Ada lebih dari 677 ribu cuitan soal iPhone X dari pengguna Twitter di Tanah Air sehingga menyebabkan kata kunci iPhone X trending topic. Mengingat Samsung juga baru merilis Galaxy Note 8, perusahaan Korea Selatan itupun memanfaatkan fitur trending topic berbayar di Twitter untuk menandingi iPhone X.
Sehingga terlihat di barisan trending topic Indonesia, kata kunci dengan hashtag #GalaxyNote8 berada di urutan paling atas. Namun di bawahnya terdapat keterangan 'Promoted by Samsung Indonesia'. Ketika diubah menjadi Worldwide pun, trending topic berbayar dari Samsung ini tetap muncul. Walaupun anehnya di worldwide, iPhone X sudah nggak lagi dibahas.
Bener-bener nggak mau kalah rupanya, ya?
Pertarungan Samsung dan Apple memang nggak pernah berakhir lewat flagship ponsel mereka Galaxy dan iPhone. Mengingat belum lama ini Galaxy Note 8 juga baru meluncur dan baru bisa di-preorder di Indonesia, Samsung sepertinya masih mau ponsel teranyarnya itu jadi bahan pembicaraan. Di tengah masyarakat yang secara organik sedang membahas iPhone X.
Ngomong-ngomong soal iPhone X (baca: iPhone Ten), ponsel ini disebut-sebut Apple sebagai sebuah terobosan paling besar mereka sepanjang sepuluh tahun di industri. Dengan harga mulai USD 999 atau sekitar Rp 13 jutaan, iPhone X akan bisa dipesan mulai 27 Oktober 2017 nanti. Di beberapa negara, perilisannya baru dilakukan pada 3 November 2017.
Beberapa varian yang ditawarkan adalah iPhone X dengan memori internal 64 GB dan memori internal 256 GB. Ponsel ini didesain tanpa bezel dengan layar OLED berukuran 5,8 inch. Bodi-nya stainless steel berkualitas, tanpa tombol home, dengan kamera ganda di bagian belakang.