Perasaan mual dapat terjadi karena berbagai alasan. Berada di tengah keramaian, cuaca panas, pikiran bercabang, terlalu banyak makan, sakit kepala, kelelahan, hingga saat kita tiba-tiba mengendus bau yang kurang mengenakkan merupakan alasan-alasan hadirnya perasaan mual. Bagaimana jika perasaan mual itu hadir? Pasti rasanya tidak enak dan konsentrasi kita pun cenderung menurun. Namun, jangan khawatir, kamu bisa mengatasi perasaan mual itu melalui cara berikut.
1. Makan yoghurt.
Bagi penyuka yoghurt, tidak ada salahnya membawa yoghurt kental di dalam tas, terutama pada hari-hari sibuk. Saat mual mula melanda, makanlah yoghurt itu. Di Turki, orang di sana tidak jarang mengonsumsi yoghurt kental yang dicampur dengan sedikit bawang putih (dapat diiris tipis) untuk menghilangkan perasaan mual.
Bawang putih ini berfungsi sebagai antibiotik, lho. Apalagi jika perasaan mual itu diiringi sakit kepala, plain yoghurt yang dicampur bawang putih dapat meredakan sakit kepala dan mual tersebut. Bolehkah jika bawang putih diganti dengan yang lainnya? Sangat boleh! Di samping bawang putih,kamu bisa juga menggantinya dengan sedikit irisan mentimun. Campurkan irisan mentimun itu dengan yoghurt, ya.
2. Minum madu.
Madu memiliki berbagai khasiat, termasuk untuk menghilangkan rasa mual. Kamu dapat meminum beberapa sendok teh berisi madu saat merasa mual. Madu ini dapat juga kita campurkan dengan segelas teh lemon hangat.
3. Minum air rebusan jahe merah.
Di samping dapat menghangatkan badan, meredakan influenza, jahe merah ini juga dapat menenangkan lambung sehingga perasaan mual pun dapat diatasi. Caranya, rebus jahe merah secukupnya. Setelah rebusan terlihat kental, diamkan kurang lebih dua puluh menit. Kemudian, minum segelas air rebusan jahe merah pelan-pelan. Semoga mualnya dapat teratasi, ya.
4. Makan permen mint.
Mint dapat mengatasi rasa mual. Jika kamu tidak dapat menemukan daun mint untuk mengatasi rasa mual, kamu dapat menggantinya dengan memakan permen rasa mint.Kamu dapat memilihnya sendiri, ya. Dengan memakan permen mint, di samping napas menjadi lebih segar, perasaan mual juga bisa berkurang, bahkan bisa hilang.
5. Minum air kelapa hijau.
Di samping dapat mencegah tumbuhnya uban pada rambut, menyembuhkan gejala demam berdarah, air kelapa hijau ini juga dapat menetralisir tubuh kita juga. Sebagai contoh, kita dapat merasakan mual karena racun dari polusi udara yang masuk ke dalam tubuh kita. Nah, untuk mengatasi rasa mual itu, kamu dapat meminum air kelapa hijau. Rasa mual teratasi, daya tahan tubuh pun akan lebih terjaga.
Cara mana yang kamu pilih untuk mengatasi perasaan mual? Mudah-mudahan rasa mual yang dapat terjadi tiba-tiba itu dapat diatasi, ya! Jadi, setelah mual hilang, kamu dapat melanjutkan aktivitas lagi dengan penuh semangat.