Jika fashion dulu lebih memfokuskan kepada wanita, kini sudah banyak pria yang melakukan grooming maupun mengubah tampilannya semakin trendy. Berikut 7 fashion pria yang bisa kamu tiru, dari pesepakbola hingga aktor:
1. Iker Casillas
Kiper asal Spanyol ini menggunakan gaya fashion semi-formal, atasan dengan sweater bitu tua lengan panjang dan dalaman kameja putih polos. Lalu gunakan jeans dan juga sepatu hitam yang warnanya senada dengan kaus kaki. Tak lupa, gunakan juga ikat pingganyanya yaa.
2. Oliver Skyes
Penyanyi sekaligus vokalis utama band metal Bring Me The Horizon ini memang selalu tampak gahar. Jika kamu memiliki tato di lengan, setidaknya kamu bisa meniru gaya Oliver satu ini ketika berencana untuk bertemu dengan keluarga calon istrimu kelak nanti. Kameja flanek kotak-kotak, kaos O neck, dan jeans. Tambahkan aksesoris berupa kalung sesuai selera.
3. Joe Taslim
Siapa sangka bahwa aktor kebanggan kita ini masuk dalam 100 besarThe Most Handsome Faces Of 2017. Gaya fashion Joe selalu tampak formal, menggunakan jaket merah tua dipadukan dengan kaos polo putih. Celana panjang formal dan sepatu kulit berwarna coklat. Jangan lupa masukan juga kaosnya yaa dan gunakan ikat pinggang agar terlihat lebih rapi.
4. Mario Maurer
Aktor dari Thailand ini dikenal lewat film Pee Mak, A Little Thing Called Love, dll. Nah, gaya fashion kasual Mario satu ini bisa kamu tiru saat bersantai di rumah atau berlibur ke pantai. Polo dengan warna apa pun yang cocok denganmu dan juga celana pendek kain dengan bahan tidak tebal agar memudahkan kamu bergerak.
5. Jason Momoa
Jika kamu penonton setia Game of Thrones, pasti kamu mengenal sosok satu ini. Selain itu, Jason pun didaulat sebagai Aquaman di Justice League. Jika kamu memiliki otot dan tulang besar, apalagi tinggi bak raksasa. Mungkin gaya Jason satu ini bisa kamu tiru. Kaos hitam pendek polos dipadukan dengan celana dan sepatu kulit tanpa tali ikat. Aksesoris yang bisa kamu tambahkan yaitu cincin atau gelang.
6. Nicholas Saputra
Papa satu ini memang selalu tampak kece. Pecinta traveling dan fotografi ini memiliki banyak fans. Gaya fashion satu ini bisa kamu tiru ketika akan pergi berlibur ke pantai, hiking atau mungkin jalan-jalan di sekitar perkotaan. Celana pendek, sepatu hitam, kaos polos dan kameja.
7. Pewdiepie
Cuma pria-pria antimainstream dan berani yang memakai fashion pink, salah satunya adalah Pewdiepie. Youtuber dan gamer bernama asli Felix Kjellberg ini pun masuk dalam 10 besar dari100 besarThe Most Handsome Faces Of 2017. wew! Kamu bisa tiru gayanya dan padu padankan bersama pasangamu, sweater pink dengan celana jeans serta sepatu sporty. (Baca juga: Trend Fashion Cowok Serba Pink yang Bakal Booming di Tahun 2018)
Bagaimana menurutmu 7 fashion public figure di atas, apa ada yang bakal kamu coba nanti? Jangan lupa share dan komentarnya di bawah. Terima kasih.