Beyonce adalah salahseorang superstar yang bisa disebut punya paket komplet. Ia adalah penyanyi hebat, aktris berbakat, super mom, dan seorang trend setter fashion.Gaya berpakaian Beyonce memang selalu mendapat pujian, entah itu di saat tampil di atas panggung, atau dalam kesehariannya sebagai manusia biasa.
Termasuk saat tampil di rangkaian konser tur dunia bersama suaminya, Jay Z , On The Run II Tour yang dimulai sejak 6 Juni sampai dengan 4 Oktober lalu dengan total 48 pertunjukan.Kira-kira kayak apa aja ya kostum Beyonce saat perform di On the Run II Tour? Lets take a look.
Membuka rangkaian On The Run II Tour pada 6 Juni lalu dengan memakai baju custom LaQuan Smith lengkap dengan cadar yang membuat penampilan Beyonc terlihat makin elegan dan misterius.
Beyonc beberapa kali memakai baju karya Balmain Queen, seperti saat tampil di Cardiff, Manchester, Glasgow dan Amsterdam.
Memakai baju karya Givenchy saat tampil di konser pembuka 'On The Run II' di Cardiff, Wales, UK.
Memakai koleksi terbaru Off-White Spring Summer 2019 yang baru saja rilis awal bulan lalu karya Virgil Abloh.Mungkin bisa disebut sebagai Tee-Gown. Kaos putih di padukan dengan rok ruffle dengan warna putih ombre kuning.
Tampil mewah dengan gaun haute couture Valentino warna kuning di New Jersey.
Tampil dramatis dengan memakai koleksi Dundas lengkap dengan jubah dan kacamata dari Roberi And Fraud di Glasgow.
Memakai baju serba putih karya Roberto Cavalli.
Memakai kostum kotak-kotak yang sangat iconic dari Burberry saat tampil di New Jersey.
Masih dari karya desainer baru, Burberry, Riccrado Tisci yang bertabur kristal Swarovski.
Kali ini memakai kostum dari Gucci, lengkap dengan boots yang juga karya Gucci dan short koleksi Coal NTerry Vintage saat tampil di Cardiff, Wales.Dan kembali tampil dengan koleksi Gucci saat tampil di Vancouver.
Memakai korset kulit karya Mugler dan topi karya Maison Michel yang serba hitam.Lagi-lagi dengan kostum dan topi yang dramatis karya Mugler saat tampil di Vancouver.
Dengan suit yang bertabur kristal Swarovski karya Peter Pilotto saat tampil di Houston. Suit ini juga dipakai Bey di video klip Apeshit.
Memakai bodysuit bling bling karya Emilio Pucci di Chicago.
Masih di hari yang sama di Cardiff, Beyonc mengganti kostum dengan bodysuit motif leopard karya Tom Ford.
Memakai bodysuit latex warna merah karya Alexandre Vauthier saat tampil di Seattle.
Tampil memakai kostum Versace di Rose Bowl, Pasadena, California, pada 22 September.
Terlihat sangat sensasional dengan memakai bodysuit silver bling bling karya Vivienne Westwood lengkap dengan jubah.
Beyonce memakai bodysuit fringe bertabur 500.000 kristal swarovski karya Vrettos Vrettakos saat tampil di Chicago.
Source
- vogue.com dan akun instagram @stylebeyonce