Pandemi yang sedang berlangsung di seluruh belahan dunia saat ini membuat siapa pun terpaksa berkegiatan dari dalam rumah. Hal ini tentu saja membuat banyak orang menjadi stres dan merasa terkungkung. Demikian pula dengan para sineas Tanah Air, mereka tidak bisa berkegiatan syuting film seperti biasa. Namun, sutradara tetaplah sutradara. Dalam keterbatasan gerak mereka masih dapat berkarya menuangkan ide-idenya secara audio maupun visual.
Berikut ini adalah empat gaya sutradara muda Indonesia menuangkan kreativitas mereka saat melakukan isolasi mandiri.
1. Hanung Bramantyo.
Sutradara dan produser yang namanya sudah tidak asing lagi ini membuat film pendek di kanal YouTube-nya, The Bramantyos. Dikenal sukses dalam menyutradarai puluhan film, bapak lima anak ini membuat film pendek berjudul Di Rumah Sendirian.
Film ini sepertinya terinspirasi dari tingkah ajaib salah satu putrinya, Kala Madali berusia enam tahun, yang suka berdandan seperti hantu. Kanal YouTube yang sudah aktif sejak tahun 2017 ini sebenarnya sudah rutin mengeluarkan video keseharian keluarga Hanung Bramantyo. Namun karya film pendek ini dikeluarkan saat keluarga Hanung Bramantyo sedang melakukan isolasi mandiri di Jogjakarta.
2. Ernest Prakasa.
Siapa yang tak kenal dengan stand-up komedian Ernest Prakasa. Film terbaru besutannya yaitu Imperfect belum lama meraih sambutan hangat dari pencinta film Indonesia. Bapak dua anak ini juga tetap berkarya selama menaati peraturan untuk #dirumahaja.
Selain aktif di media sosial dengan pemikiran-pemikirannya yang kritis, ia juga membuat podcast bertitel Podnest di Spotify dan video drama pendek. Video pendek ala Ernest Prakasa diberi hashtag #KeluargaNgenest, bercerita tentang kehidupan keluarga sehari-hari yang dinamis, menempatkan konflik antara ia dengan kedua anaknya yang menggemaskan. Video drama pendek ini baru memasuki episode kedua, bisa dilihat di Instagram dan Twitter Ernest Prakasa.
3. Mira Lesmana & Riri Riza.
Duo jagoan sutradara dan produser ini baru saja membuat trending di jagat maya (27/4) setelah Mira Lesmana melalui Instagram Live @MilesFilms melakukan interview dengan aktor yang sudah sering bermain untuk film mereka, Nicholas Saputra. Selain dengan aktor yang dikenal lewat film Ada Apa Dengan Cinta tersebut, Miles Films juga sudah membuat jadwal obrolan digital dengan penggiat seni lain seperti Baskara, Sherina, Eross Sheila on 7, dan sebagainya. Hiburan yang menghangatkan dan jarang dibuat sebelumnya ini bisa disimak melalui Instagram TV dan Instagram Live Miles Films.
4. Joko Anwar.
Sutradara kawakan Indonesia yang telah menjadi langganan berbagai penghargaan ini juga makin aktif di kanal YouTubenya. Lihat saja setelah enam tahun vakum memposting hasil karyanya di YouTube, Joko Anwar akhirnya kembali aktif dan mengupload film-film pendeknya. Tentu saja hal ini disambut baik oleh para penggemar sutradara Gundala, Perempuan Tanah Jahanam, dan Pengabdi Setan ini. Selain di YouTube, Joko Anwar juga membuat podcast berjudul Jokan di Spotify mengenai film terbarunya di Netflix, A Copy Of Mind.
Semangat para sineas Tanah Air untuk tetap berkarya dan menuangkan ide mereka ke dalam banyak wadah ini tentu saja patut kita tiru dan apresiasi. Seperti kata-kata bijak dari sutradara Walt Disney, Semua mimpi kita bisa terwujud, jika kita punya keberanian untuk mengejarnya. Kita akan terus berjalan maju, membuka pintu-pintu kesempatan baru, dan melakukan hal-hal baru, karena kita senantiasa ingin tahu, dan keingintahuan tersebut membawa kita ke jalan hidup yang baru.