Hobi secara singkat diartikan sebagai kegiatan yang dilakukan seseorang karena senang atau tertarik dengan hal tersebut. Hobi sendiri dinamis, seiring berjalannya waktu hobi seseorang bisa berubah. Namun ada juga hobi saat kecil dan terbawa sampai dewasa.

Nah, kamu bisa mengenali kepribadian atau karakter pria dan wanita berdasarkan hobi mereka pada umumnya.

1. Pria dengan hobi otomotif.

Kenali kepribadian pria dan wanita dari hobi yang dimilikinya

gambar : motoclinics.com

Kaum pria biasanya menyalurkan ide mereka dengan mengotak atik kendaraan. Untuk anak remaja bisa sepada ontel ataupun sepeda motor, dan untuk pria dewasa adalah mobil. Tipikal pria seperti ini menyenangi kesempurnaan, terlihat dari kendaraan yang dimodif. Dia ingin terlihat sempurna menurut persepsinya. Selain itu mereka juga tipe orang yang berani menghadapi tantangan. Karena mengaotak-atik kendaraan pun ada tantangannya kan, entah dari segi merakitnya dan juga budget.

2. Pria dengan hobi muncak.

Mendaki gunung penuh dengan tantangan, begitu pula pria dengan hobi ini. Suka tantangan dan tidak takut untuk menyelesaikannya. Selain itu mereka sosok yang bisa diandalkan dan senang bekerja keras. Tipe pria seperti ini umumnyatidak mudah menyerah bila sedang menghadapi masalah dalam sebuah hubungan. Sekali terlibat harus diselesaikan sampai tuntas.

3. Pria yang suka gaming atau berhubungan dengan teknologi.

Dalam soal asmara sebenarnya mereka tipe setia loh. Ya walau mereka terkesan tidak peduli dan sibuk dengan dunianya. Tapi kalau diperhatikan sebenarnya mereka diam-diam tetap perhatian dan menyayangi pasangannya. Mereka juga tipe orang yang bisa dibilang suka mencoba hal baru. Karena julukan gamers, pasti orang tersebut sudah mencoba banyak games. Mereka yang suka mengotak-atik internet punya keingintahuan yang tinggi.

4. Pria yang punya hobi berhubungan dengan seni.

Kenali kepribadian pria dan wanita dari hobi yang dimilikinya

gambar :hindscc.instructure.com

Seni di sini bisa diartikan melukis, masak, fotografi, dan lain sebagainya. Umumnya mereka dengan hobi ini tipikal yang menyenangkan, spontanitas, dan senang melakukan kegiatan yang tak biasa. Mereka suka dengan 'kesempurnaan' dan antusias pada beberapa hal, namun tak jarang cepat merasa bosan.

5. Wanita dengan hobi memasak.

Bisa dibilang mereka kreatif dan sabar. Karena memang dalam memasak kita dituntut untuk seperti itu. Inovatif dan cerdas juga biasanya terdapat pada cewek dengan hobi ini karena menghasilkan kreasi baru dan menciptakan rasa yang pas melalui takaran bumbu dan waktu yang pas, juga tuntutan dalam memasak.

6. Wanita yang hobi membaca.

Cerdas sudah pasti jadi tebakan utama, namun juga bergantung pada bacaan yang dia baca. Selain itu mereka tekun dan konsisten karena mempunyai jadwal pasti kapan akan membaca.

7. Wanita yang suka menanam.

Kenali kepribadian pria dan wanita dari hobi yang dimilikinya

gambar : cdn7.dissolve.com

Jika kamu suka menanam bunga atau tanaman hias, kamu termasuk kamu orang yang suka memperhatikan estetika. Jika kamu suka menanam karena ingin mendapat buahnya, kamu tipe orang yang tekun, konsisten namun terkadang tidak sabaran. Karena menanam buah atau sayur kita dituntut konsisten menyirami dan merawat tanaman tersebut.

8. Wanita yang suka bermain games.

Kamu punya rasa ingin tahu yang tinggi namun juga gampang bosan. Selain itu juga cerdas dan filosofis. Namun sayangnya cenderung tertutup, individualistis, dan cuek dengan sekitar.

9. Wanita dengan hobi olahraga ekstrem.

Kenali kepribadian pria dan wanita dari hobi yang dimilikinya

gambar : mk0theadventuregfnyq.kinstacdn.com

Kepribadian yang terlihat pada kamu di antaranya pemberani, kuat, dan gigih dalam menghadapi berbagai macam hal. Selain itu kamu juga punya disiplin yang tinggi.