Zaman sekarang, untuk memiliki tempat tinggal emang butuh kerja banting tulang banget. Apalagi kalau ingin hunian yang sesuai sama keinginan kita. Persoalan ini juga dialami olehJessie Lipskin, yang manaawalnya ia tak bisa menemukan apartemen yang sesuai kantong dan keinginannya.Hal ini membuatnya memutar otak dan pada akhirnya ia membeli sebuah bis sekolah tua keluaran tahun 1966. Selain tak terikat pasa satu tempat, alasan kedua menurut wanita asal Amerika ini adalah ia ingin menjalani hari-harinya dengan lebih ramah lingkungan.
Penasaran seperti apa hunian karya Jessie? Yuk, lihat potretnya berikut ini.
1.Bis ini sangat ikonik di film Speed tahun 90-an. Ia membeli bis ini di eBay.
2. Tampak bagian depan yang diubah menjadi dapur, toilet, dan meja makan.
3.Bagian belakang yang diubah menjadi kamar tidur, lemari, dan meja kerja.
4. Ada juga perpustakaan kecil. Jadi bisa baca buku sambil tidur-tiduran.
5. Wah, kalau dapur dengan pemandangan seperti ini bakalan betah masak terus, nih!
6.Kitchen set milik Jessie pun lengkap, ya.
7. Bakalan betah banget kalau tempat kerja cozy kayak gini.
8. Jessie punya 2 kamar mandi yang ukurannya sama. Yang satu untuk mandi menggunakan shower, sedangkan yang satunya lagi bentuk toilet dengan kaca.
9. Tak lupa Jessie mengoleksi pernak-pernik agar rumah miliknya semakin menarik dilihat.
10. Jessie menghabiskan waktu 3 tahun untuk mengubah bis sekolah ini menjadi hunian impiannya.
Dari bis yang diubah jadi rumah ini, Jessie ingin berbagi cerita bahwa hunian yang baik itu tak hanya ada di dalam majalah. Tetapi kamu juga bisa membangunnya sesuai impianmu. Buktinya Jessie aja bisa.
Source
- https://www.instagram.com/thebustinyhome/?utm_source=ig_embed