Brilio.net - Video seorang ayah sedang melatih anaknya berenang menuai perdebatan dari netizen. Ada yang mendukung, tapi banyak yang menghujat cara tersebut.
Video yang berasal dari China itu viral beberapa hari yang lalu. Seorang ayah mencoba memaksa membawa anaknya ke air yang ada di danau. Namun tangis anaknya semakin keras sebagai bentuk penolakan. Meski begitu, ayahnya tak mencoba untuk menenangkan, tapi malah membuka pakaian sang anak.
Setelah sang anak telanjang, ayahnya menempatkan si anak pada pundaknya. tak berselang lama, ia melempar anaknya itu ke air. Tangis sang anak pun semakin menjadi. Selagi menangis, si anak terlihat mencoba bertahan agar tak tenggelam.
Dilansir brilio.net dari Shanghaiist, Selasa (21/2), video itu pun menuai perdebatan. Banyak yang menganggap apa yang dilakukan sang ayah bukanlah suatu lelucon. Bahkan tindakan sang ayah bisa memicu trauma pada sang anak.
Tapi tak sedikit yang menyebut jika itulah sebuah metode yang diterapkan seorang ayah untuk mendidik anaknya.
"Ini adalah cara bagaimana saya belajar renang saat masih kecil," ungkap seorang netizen di laman Weibo.
"China percaya bahwa bersikap baik kepada anak-anak hanya akan menyebabkan mereka tumbuh menjadi lemah dan bodoh," tambah salah satu netizen.
Dalam video versi panjang, sang ayah kemudian turun ke air untuk menolong anaknya. Anak yang telanjang itu menggigil kedinginan sambil menangis. Ibunya kemudian datang dan menghangatkan tubuh anak itu dengan handuk.
Recommended By Editor
- Lucunya ekspresi 7 bayi artis saat berenang ini bikin gemas
- 10 Kolam renang alami ini bakal bikin kamu pengen nyebur terus
- 14 Potret ekspresi bayi ketika sedang berenang ini menggemaskan!
- 16 Desain kolam renang mungil untuk halaman belakang rumahmu
- 12 Kolam renang antimainstream yang bikin gerahmu hilang seketika