Brilio.net - Menjadi orang tua memang membutuhkan kesiapan mental dan pola pikir yang matang, terutama ketika anak masih dalam masa bayi. Pada usia ini, bayi sangat rentan dan memerlukan perhatian ekstra dari orang tua. Namun, baru-baru ini beredar video viral di TikTok yang memperlihatkan seorang ayah membawa bayinya ke sebuah konser. Video tersebut diunggah oleh akun TikTok @adelkajol, memperlihatkan momen seorang ayah menggendong bayi di tengah kerumunan konser.

Aksi orang tua bawa bayi yang baru lahir nonton konser dari berbagai sumber

foto: TikTok/@adelkajol

Terlihat dalam video tersebut, sang ayah dengan semangat menyanyi di tengah suasana konser sambil menggendong anaknya yang masih sangat kecil. Meski pria tersebut tampak menikmati suasana konser, tindakan ini memicu reaksi yang beragam dari warganet. Banyak yang merasa prihatin melihat bayi yang dibawa ke acara seramai dan sebising itu.

Salah satu reaksi datang dari seorang dokter dengan akun TikTok @ryanwinalda. Ia memberikan pendapat medis terkait aksi tersebut, menekankan betapa berbahayanya membawa bayi ke kerumunan orang banyak.

Aksi orang tua bawa bayi yang baru lahir nonton konser dari berbagai sumber

foto: TikTok/@ryanwinalda

"Boleh nggak sih saya kasih saran secuil boleh nggak? Itu bayi kulitnya masih merah aa, daya tahan tubuhnya belum kuat aa, nggak kayak aa tahan banting, anti penyok, anti karat ya, itu masih bayi," ucap dokter itu, dikutip brilio.net, Sabtu (19/10).

Selain itu, dokter Ryan menambahkan risiko lain seperti asap rokok, kemungkinan bayi terkena kontak fisik yang tidak disengaja dari orang lain, serta kondisi lingkungan yang mungkin tidak bersih.

Aksi orang tua bawa bayi yang baru lahir nonton konser dari berbagai sumber

foto: TikTok/@ryanwinalda

"Aa sebenarnya tahu nggak sih ini yang nonton itu semuanya manusia aa, bukan tanaman, bukan tiang listrik bukan, ada kemungkinan nanti ada yang batuk-batuk, ada yang TBC, bronckopnemoni, nanti itu si anak bisa ketularan aa, karena daya tahan tubuh belum maksimal, ditambah nanti banyak yang ngerokok asapnya bahaya, kesenggol, ketonjok, sinar matahari yang panas belum algi tukang minuman yang manis kalau mau dedek bayinya gimana? kan berabe," imbuhnya.

Tidak hanya itu, sejumlah warganet juga mengomentari aksi ayah yang membawa bayinya ke konser tersebut. Ada yang merasa kasihan dengan bayinya dan ada pula memberikan nasihat untuk orang tuanya.

"kasian Loh , padahal Son nya itu keras bgt suaranya," tulis akun @Kholifah.

"sblm 40hari gaboleh dibawa kemana2 dlu gasihh ," ungkap akun @Mama alezka.

"tambah lagi a bisa ngerusak gendang telinga , soalnya gendang telinga bayi masih rawan, cek google aja," ungkap akun @Jagat.

"ya ampun ka.. ko itu bisa ya dibawa.. kemarin aku kesitu.. lokasinya bnr bnr banyak Debu kek ada tanah Merahnya gitu.. bnr bnr debu.aku pulang dri situ aja.. langsung sesak, batuk" apa lagi itu bayi hal apapun masih sensitif.karena bener bener lokasinya banyak debu.. udah panasss terik banget.. ko berani banget ya bawa bayi," tulis akun @ig:rikma_y21.

@ryanwinalda ijin #stich @adelkajol Lengah Dikit Diajak Konser #perawat #bidan #nakes #fyp #viral #viralvideo suara asli - Ryan Things