Brilio.net - Momen upacara memperingati kemerdekaan selalu jadi momen yang sakral bagi masyarakat Indonesia. Momen ini semakin sakral dengan kehadiran pasukan pengibar bendera (paskibra) yang bertugas mengibarkan bendera merah putih. Bertugas mengibarkan bendera adalah momen yang dinantikan setiap anggota paskibra. Pasalnya, sebelum menjalankan tugas tersebut, mereka telah melewati berbagai proses yang panjang.

Mulai dari seleksi di berbagai level, latihan, hingga pelantikan telah dilewati dengan bersemangat. Tak jarang, momen haru terjadi dalam perjalanan seorang paskibra. Seperti yang dialami oleh anggota paskibra di Tuban, Jawa Timur berikut ini. Menjalani pelantikan, perempuan anggota paskibra ini terlihat menahan tangis.

Diunggah oleh akun TikTok @endahpristiawati92, video anggota paskibra menangis saat dilantik Bupati Tuban pun viral di media sosial. Bukan tanpa alasan, anggota paskibra tersebut dilantik bertepatan dengan sang ayah meninggal dunia. Momen yang selayaknya menjadi momen kebanggaan para orang tua ini seketika berubah menjadi momen sedih dan haru.

<img style=

foto: TikTok/@endahpristiawati92