Benar, meski menyakitkan hal tersebut dijadikan sebagai motivasi oleh Rizki. Perlahan ia melakukan perawatan hingga wajahnya kembali mulus. Namun kejadian itu tetap tak mampu dilupakan olehnya. Apalagi kejadian itu berkaitan dengan diskriminasi penampilan di lingkungan kerja.
foto: Tiktok/@iki_553
Mengutip fastcompany.com, dalam tulisan yang berjudul "36% of workers say they have been discriminated against based on their appearance" karya AJ Hess, sebanyak 36% pekerja melaporkan diskriminasi berdasarkan penampilan mereka, 23%nya mengatakan bahwa hal itu telah memengaruhi peluang mereka untuk mendapatkan pekerjaan. Hal ini tentu bisa jadi meningkatkan angka pengangguran dan bagaimana orang mencari pekerjaan.
foto: Tiktok/@iki_553
Postingan tersebut pun menjadi viral dan mengundang perhatian netizen. Banyak yang memberikan komentar dengan memberi saran bagaimana agar pria itu memakai berbagai macam produk agar wajahnya kembali mulus. Selain itu banyak yang turut merasakan bagaimana nyeseknya menjadi laki-laki itu.
"Keinget dulu nggak diterima di suatu ritel terus dibilang HRDnya 'jerawatmu sembuhin dulu mbak, kurangnya di situ saja' bjir lah," kata akun @dtaprmdtya.
"Pernah dibilangin begitu, pas resign terus dapat kerjaan baru malah jerawatku mulai sembuh," ujar akun @_9_4u.
"saran aja ya kak siapa tau membantu, kalo lagi jerawatan pake sabun kojie san, itu bagus poll, meskipun cocok" an kulit yaa, terus kalo malam pake verille cukup salep nya aja yang dipake," tulis akun @sunmoon212022.
"kalo lagi jerawatan pake masker malah bikin makin parah gasi," komentar akun @nakitanf.
foto: Tiktok/@iki_553
Dari video tersebut diposting hingga artikel ini ditulis, akun @iki_553 sudah menghimpun 665,500 penonton. Selain itu terdapat juga 42,600 akun yang memberi like dan 1,250 komentar.
Recommended By Editor
- Tampilannya megah bak istana, 9 potret rumah penyanyi lawas Tetty Kadi yang puluhan tahun terbengkalai
- Digadang jadi anak terakhir, 11 potret perjuangan Sheila Marcia hamil hingga persalinan anak kelima
- Rumah di kampung menyatu dengan warung mi ayam, 11 potret kamar tidur Lesti Kejora serba Hello Kitty
- Cara menyamarkan flek hitam dan kulit kusam ini hanya pakai 1 bahan rempah, bikin wajah auto glowing
- Tanpa disikat, ini trik cuci baju luntur dan menguning agar warnanya tetap cerah pakai 1 bahan dapur