Brilio.net - Wisuda adalah momen yang dinanti-nanti mahasiswa setelah bertahun-tahun kuliah. Sebab, menjalani proses kuliah memang tak mudah. Di titik tertentu, mahasiswa harus mengulang mata kuliah berkali-kali supaya bisa lulus. Belum lagi, di semester akhir, mahasiswa harus menyelesaikan tugas akhir yang tak mudah.

Tak hanya ditunggu-tunggu mahasiswa, momen wisuda juga momen yang dinanti-nanti pihak keluarga. Mereka pastinya sangat bahagia dengan momen tersebut sebab bangga salah satu anggota keluarganya bisa menyelesaikan pendidikan tinggi.

Lalu apa jadinya jika momen yang dinanti-nanti itu harus terhambat karena persoalan pelik? Seperti yang dialami langsung pemilik akun TikTok @gdpeopel, dilansir brilio.net pada Rabu (29/11). Saat hendak pergi ke tempat wisuda, mobil yang membawa dirinya dan keluarga malah masuk jurang.

Terjebak di jurang sebelum wisuda © TikTok

Terjebak di jurang sebelum wisuda
TikTok/@gdpeopel

Hal tersebut diceritakan @gdpeopel dalam salah satu unggahannya. "Mba taylor, aku pernah wisuda jam 1 siang tp jam 6 subuh mobilku masuk jurang, mn mobilnya rental lg," kata pengunggah di keterangan tertulis dalam video.