Dalam unggahan selanjutnya, pemilik akun juga mengungkapkan kalau dirinya merasa sangat malu. Pasalnya ia yang menjadi penanggung jawab acara ini. Namun ketika sudah mendekati waktu Maghrib, tak ada satupun temannya yang datang kecuali pria yang diketahui juga ikut mengkoordinasi acara ini.
"Udah booking dan udah pesan makanan via WA. Gue pas datang udah tersedia karena 30 menit lagi magrib. Pas magrib sampe gue harus buka puasa duluan tetap nggak datang. Sampai-sampai di notice pelanggan lain, 'nggak ada yang dateng mbak?' Malunya jadi tontonan!!" tulisnya di keterangan unggahan.
Wanita tersebut benar-benar bingung bagaimana menghabiskan makanan buka puasa yang begitu banyaknya. Padahal hanya mereka berdua saja yang datang di acara bukber gagal tersebut.
foto: TikTok/@inong.nuraini
Wanita itu sangat kesal karena di meja yang lain makanannya sudah habis. Bahkan ada pembeli lain yang ganti menu. Sementara di mejanya tidak ada satupun yang habis. Hampir semua makanan masih terlihat utuh.
Karena bingung harus berbuat apa di acara bukber itu, wanita tersebut mengajak teman prianya untuk pulang. Momen bukber gagal padahal sudah pesan makanan banyak tapi tak ada yang datang ini pun viral dan mengundang berbagai reaksi warganet.
Beberapa ada yang mengaku juga pernah mengalami hal serupa. Sudah lelah pesan makanan banyak, tapi tak ada teman yang datang. Lebih parahnya lagi ada yang mengaku capek-capek masak menu bukber di rumahnya. Tapi teman-temannya tidak datang tanpa pemberitahuan.
foto: TikTok/@inong.nuraini
"Saran yahh nggak usah ditemenin lagi temen kayak gitu. Nggak perlu dengerin alasan mereka kalo bener nggak dateng," tulis pemilik akun @yonathaniwan89 ikutan kesal.
"Sumpah gue nggak pernah mau bukber kalo gue yang suruh duluan. Takut jadi tumbal gue mending nyusul tapi vc dulu," kaya akun @llalarhw.
"2022 pernah temennya istri ngadain bukber, di grup alumni bales ok semua, pas hari H nggak ada yang datang. Akhirnya istri WA saya & saya inisiatif ajak temen-teman kerja saya minta tolong dibantu. Akhirnya yang datang malah teman-teman saya beserta anak istrinya. Di grup alumni tsb istri saya langsung ulti mereka yg menjanjikan datang ternyata nggak ada yang datang," tulis akun @bambangiswandi77.
"Kalau gue ngajakin bukber di rumah gue. Udah belanja, masak banyak eh nggak ada yang datang. Sialan," ujar akun @dvpuspita.
@inong.nuraini prank buka puasa atau april mop ?? #fyp #bukapuasa #prank #aprilmop #1april suara asli - inongnuraini
Recommended By Editor
- Wanita ini janjian bukber bareng sahabat tapi tak ada yang datang, alasannya bikin ngelus dada
- Pria ini diajak bukber nggak bisa karena harus dagang, aksi tak terduga teman-temannya bikin haru
- Gereja ini disulap jadi lokasi bukber, 7 penampakan dekorasinya bikin lupa tempat aslinya
- Konsepnya bak pergi ke tanah suci, momen geng pertemanan buka bersama ini gimmicknya di luar dugaan
- Ramai tren bukber pakai kostum, perempuan ini nekat bawa unta ke dalam ruangan tuai sorotan warganet