Brilio.net - Menjadi seorang ibu, bukanlah perkara mudah. Kondisi apa pun akan dilakukan untuk anak dan keluarga demi memenuhi kebutuhan ekonomi. Seperti yang dilakukan oleh seorang ibu hamil ini.
Belum lama ini video seorang ibu hamil menjadi perbincangan banyak orang karena perjuangannya dalam mencari nafkah. Ia rela menjadi manusia silver di sebuah jalan raya padahal kandungannya sudah cukup besar.
Hal ini diunggah oleh akun Instagram @memomedsos yang memperlihatkan gerak gerik yang dilakukan ibu hamil sambil membawa ember kecil untuk menampung uang pemberian pengguna jalan. Meski begitu tak ada keterangan jelas di mana dan kapan video tersebut direkam.
"Seorang ibu hamil harus berjuang menjadi manusia silver demi menyambung hidup," tulis akun tersebut.
foto: Instagram/@memomedsos
Perutnya yang sudah besar memang tak menjadi halangan bagi ibu tersebut, tapi kelelahan tak bisa dia sembunyikan. Segera menepi saat kendaraan melaju, ibu tersebut terlihat mulai duduk dengan nafas yang terengah-engah.
Sesekali matanya melihat kanan-kiri, raut letih pun jelas terlihat di wajah ibu yang sedang hamil tua itu. Terlihat beberapa kali dia memegang dan mengelus perut besarnya.
foto: Instagram/@memomedsos
Video yang diunggah pada Rabu (25/5) tersebut menuai atensi netizen hingga mendapatkan 300 lebih komentar. Unggahan yang mendapat ribuan like ini turut membuat warganet prihatin yang dialami oleh ibu hamil manusia silver itu. Beberapa warganet bahkan mengkhawatirkan kondisi bayi yang dikandungnya.
"Itu gapapa bayinya kalo Ibunya kena cat gitu?" tanya @londonaisy
"Itu cat sluruh badan ga bahaya buat bayinya ya," ujar @ladyvhie789
"Ya Allah takut kenapa2 sm bayinya semoga sehat selalu, dilancarkan persalinanny," kata @febrydwitama.
"ya Allah sehat selalu ya Bun debay diperut dan semoga bunda2 yg menjadi pejuang rupiah dikeluarga diberikan kesehatan," timpal @ndutz_ntu_wikz.
View this post on Instagram
Recommended By Editor
- Tak merasa bersalah, ini kritikan orang tua bocah pemecah boneka Lala
- Staf toko tuding si anak tendang boneka Lala Teletubbies, ini faktanya
- Heboh boneka Lala seharga Rp 100 juta dipecahkan bocah
- Pengantin pria batalkan pernikahan, kesal motor digadai untuk mahar
- Curhat figuran KKN di Desa Penari belum nonton di bioskop, kurang dana