Brilio.net - Bagi sebagian orang, terkena tumpahan minuman memang bukan perkara kecil. Terlebih jika minuman tersebut mengandung pemanis. Bukan saja membuat permukaan barang atau benda yang tertumpahi menjadi lengket, hal tersebut juga bisa mengundang datangnya semut

Oleh karenanya, untuk menghindari hal itu, diperlukan pembersihan dengan segera. Nah, jika barang yang tertumpahi hanyalah kaus, tentu pembersihannya pun tidak cukup ribet. Tapi, apa jadinya jika mobil? Hmmm, tentu cukup merepotkan, bukan? Sebab, kita harus membawanya ke tempat pencucian mobil.

Namun, hal tersebut tidak dilakukan oleh ibu dari seorang gadis kecil bernama Nur Izzah Nayli. Alih-alih membawanya ke car wash, ibu tersebut justru menyuruh sang anak untuk membersihkan bagian yang tertumpahi saja sebagai bentuk 'tuntutan' tanggung jawab si anak.

Kocaknya, ide sang anak dalam membersihkan mobil tersebut justru di luar dugaan. Tak hanya menyiramkan sabun cuci ke permukaan kursi, Nayli juga menyiramkannya ke bagian-bagian lain di mobil.

anak cuci mobil  2018 brilio.net
foto: Facebook/thesiakapkeli

Ia kemudian menggosok permukaan dalam mobil dengan sikat.

anak cuci mobil  2018 brilio.net
foto: Facebook/thesiakapkeli

Lalu, tak lupa menyiramnya dengan selang secara langsung.

anak cuci mobil  2018 brilio.net
foto: Facebook/thesiakapkeli

Tak pelak, hal tersebut pun membuat air menggenangi permukaan dalam mobil. Melihat hal tersebut, sang ibu yang tengah menonton siaran televisi pun terkejut bukan main. Foto-foto itu sendiri diambil oleh kakak dari Nayli.

anak cuci mobil  2018 brilio.net

Terhitung hingga saat ini, foto yang diunggah oleh akun Facebook Siakap Keli tersebut telah dibagikan sebanyak 212 kali dan mendapat 116 komentar dari warganet.