Brilio.net - Tindak kejahatan dan kriminalitas masih marak terjadi. Bahkan, pelaku melakukan aksinya secara nekat. Nggak kenal siang atau malam, di tempat sepi atau ramai, namun jika ada kesempatan mereka berani beraksi. CCTV seringkali menjadi teknologi andalan yang dipakai untuk menemukan pelaku kriminalitas. Meski kameranya kecil, tingkat jangkau pandangan yang luas membuat kamera ini dapat merekam gerak-gerik dan wajah pelaku dengan jelas.

Biasanya kamera keamanan ini dipasang di berbagai bangunan tempat usaha dan juga pusat keramaian. Belakangan juga banyak orang yang melengkapi rumahnya dengan CCTV demi keamanan. Tapi apakah kamu pernah lihat sebuah gerobak jualan gorengan yang dilengkapi CCTV?

Tentu tidak. Dikarenakan penjual keliling atau kaki lima memang tidak memerlukan tingkat keamanan tinggi seperti itu. Namun, sebuah penjual gorengan di Manila, Filipina memasang CCTV pada gerobaknya. Foto-foto gerobak gorengan yang punya CCTV ini viral setelah diunggah oleh akun Facebook GMA News beberapa waktu lalu.

gerobak gorengan cctv  Facebook/gmanews

foto: Facebook/gmanews

Pada foto yang beredar, terlihat gerobak ini nggak cuma dipasangi satu kamera saja melainkan dua. Kamera pertama mengarah ke kompor tempat ia memasak makanan. Sementara kamera kedua diarahkan ke samping tempat di mana para pembeli menambahkan bumbu-bumbu pada gorengannya.

Penjual yang tidak diketahui identitasnya ini memasang CCTV bukan sekadar untuk aksesoris saja. Usut punya usut, pria ini seringkali dicurangi oleh pembelinya. Banyak pembeli yang mencuri gorengan tanpa membayarnya. Ada juga yang ambil gorengan 10, tapi ngakunya cuma lima. Ini tentu sangat merugikannya.

gerobak gorengan cctv  Facebook/gmanews

foto: Facebook/gmanews

Nah, demi mencegah aksi pencurian tersebut, akhirnya ia memutuskan untuk memasang kamera keamanan di gerobaknya. Dua kamera tersebut benar-benar berfungsi merekam aktivitasnya dan para pembeli. Bukan dipasang cuma untuk menakut-nakuti saja.

Kira-kira kalau ada yang pembeli nakal yang aksinya tertangkap kamera, bakal diapain ya?