Brilio.net - Momen pernikahan merupakan hal penting bagi sebagian orang. Mereka berharap momen sekali seumur hidup itu bisa berlangsung khidmat dan berkesan. Oleh karenanya, mereka mengatur setiap acara sebaik dan sematang mungkin. Termasuk dalam pemilihan fotografer. Seperti yang diketahui, menggunakan jasa fotografer memang cukup penting untuk mengabadikan momen di setiap rangkaian acara.
Fotografer profesional tentu dapat menciptakan gambar yang memukau dan mengabadikan momen spesial. Memungkinkan pasangan untuk menyimpan foto mereka sepanjang hidup.
Foto-foto pernikahan juga menjadi warisan berharga bagi generasi mendatang untuk melihat kembali momen indah pada hari istimewa tersebut. Sehingga memilih fotografer yang tepat juga merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan.
Salah memilih fotografer untuk pernikahan dapat berdampak besar pada hasil akhir dari dokumentasi momen itu. Kualitas foto mungkin tidak akan memenuhi harapan atau tidak sesuai dengan gaya yang diinginkan oleh pasangan. Seperti yang menimpa mempelai ini, dia membagikan cerita lewat video TikTok dengan akun @nengika74.
Dalam postingan tersebut dia membagikan foto-foto pernikahannya. Wanita ini mengaku merasa tidak puas dengan hasil foto tersebut. Pasalnya, cara pengambilan gambarnya seperti orang yang tidak profesional. Belum lagi pencahayaannya yang terlalu cerah dan membuat foto jadi nge-flare. Hal itu malah menambah kesan jadul yang seakan-akan ini foto di era 2000-an.
"Nikah seumur hidup sekali, pastikan menikah dengan fotografer yang handal dan berkualitas ya gaes ya," tulisnya di caption.
Mempelai tersebut mengaku tak sedikit menggelontorkan uang untuk menyewa fotografer. Dia sampai menghabiskan bujet 10 juta hanya untuk menyewa fotografer. Hal ini diketahui setelah membalas sebuah komentar yang menanyakan bujet. Menurut seorang warganet, jika bujet yang dikeluarkan sedikit, wajar saja jika hasilnya seperti itu.
"Tergantung budget kak, kalau di bawah 1 juta wajar," komentar akun @bojone_bakolwedos
"Tergantung budget? kalau di atas 10 juta menurut anda wajar?" kata akun @nengika74 membalas.
Angka yang disebut wanita itu memang fantastis. Masalahnya menurut netizen angka 10 juta itu tentu sudah berhasil mendatangkan fotografer yang bukan kaleng-kaleng. Setelah bergelut di kolom komentar akhirnya diketahui bahwa 10 juta itu sudah termasuk paketan atau all in.
Banyak netizen yang mengatakan wajar. Namun wanita tersebut masih berdalih bahwa di daerahnya biaya nikah memang cenderung murah. Dia mengatakan bahwa ada yang menggelontorkan dana 20 juta dan itu sudah mewah abis. Karena itu 10 juta harusnya juga sudah masuk kategori mewah.
"Mungkin 10 juta sudah full package ya mba? Dekorasi, mua, attire, tenda dll," kata akun @arismunandarale.
"Iya karena di daerah saya 20 juta udah mewah. Banyak yang sesuai ekspektasi dengan harga segitu. Ya mungkin lagi apes saya," tulis wanita tersebut membalas
"Mungkin berbeda dengan daerah Anda karena daerah saya mah harga segitu udah sesuai ekspektasi harusnya," lanjutnya.
Dari postingan tersebut diunggah hingga artikel ini ditulis, akun @nengika74 sudah menghimpun 5.1 juta penonton. Selain itu terdapat juga 124.700 akun yang memberi like dan 5337 komentar.
Recommended By Editor
- Pakai bahasa isyarat, momen pengantin tunarungu dan tunawicara langsungkan ijab kabul ini bikin haru
- Nggak perlu venue mewah, 11 potret nikah di KUA ini sederhana tapi estetik pol
- Ibu meninggal pada hari pernikahan, pengantin ini tetap tegar tampil cantik meski mata tak bisa bohong
- Senang putrinya akan dilamar orang, momen bapak mendadak rajin bersihkan rumah ini banjir sorotan
- Kisah haru pasangan rujuk usai 6 tahun cerai, senyum malu saat akad bikin ikutan senang
- Kisah perempuan legowo ayah nikahi sahabat kecilnya, disebut bak cerita sinetron