Brilio.net - Saat seseorang berencana untuk menikah, seringkali teman atau sahabat calon pengantin akan merayakan hubungan persahabatan dengan mengadakan acara spesial. Acara yang dikenal dengan sebutan pesta lajang ini biasanya dilakukan sebelum hari pernikahan tiba. Jenis acaranya pun bermacam-macam, namun yang pasti tujuannya adalah untuk menyenangkan dan memanjakan calon pengantin.

Namun sayang, baru-baru ini nasib malang justru dialami calon pengantin pria. Berencana hendak menikah, sahabat-sahabatnya malah menyiksanya dengan cara yang sungguh keterlaluan. Calon pengantin pria diikat di tiang lampu di dekat jalan di Guangzhou kemudian beberapa petasan diikatkan ke pantatnya. Seorang teman calon pengantian pria itu kemudian menyalakan petasan dan menyebabkan ledakan kecil di sekitar pria malang itu.

Akibat perbuatan para sahabatnya, pria itu kemudian harus dilarikan ke rumah sakit karena punggungnya berdarah. Tidak jelas bagaimana kondisi pria itu selanjutnya. Tapi yang pasti ia harus merasakan sakit di hari bahagianya.

Simak videonya berikut ini: