Brilio.net - Selama masa pandemi ini banyak berbagai aktivitas yang dilakukan secara daring. Mulai dari kegiatan seperti rapat hingga kegiatan belajar mengajar di instansi pendidikan dilakukan secara daring. Hal ini dilakukan agar mengurangi risiko penyebaran virus Covid-19.

Kegiatan belajar secara daring ini pun kerapmenghadirkan beberapa peristiwa tidak terduga. Seperti hilangnya sinyal saat sedang presentasi atau bahkan tertidur saat mengikuti kelas daring.

Tertidur saat tengah mengikuti kelas daring ini juga dialami oleh salah seorang mahasiswi yang viral di media sosial ini. Dilansir brilio.net dari akun Twitter @hibooran, Rabu (8/9) mengunggah sebuah video yang memperlihatkan beberapa mahasiswa dan dosen sedang terlibat dalam pertemuan daring.

"Semalam habis nonton drakor berapa episode Sitti?" tulis akun @hibooran pada keterangan unggahannya.

Dalam video terlihat kelas daring tersebut tengah membahas soal mahasiswa yang kesulitan mengikuti kegiatan perkuliahan karena HP hilang maupun terkendala koneksi internet.

Saat semua orang memperhatikan perbincangan tersebut, tiba-tiba perhatian beralih ke salah seorang mahasiswi berjilbab yang sosoknya terlihat di layar sebelah kanan atas.

mahasiswi ini tertidur hingga terjatuh  Twitter/@hibooran

foto: Twitter/@hibooran

Mahasiswi bernama Sitti Khodijah itu tampak mengantuk saat mendengarkan penjelasan dari salah seorang dosen. Ia bahkan tampak tertidur di tengah pertemuan tersebut.

Melihat gelagat Sitti yang tak kuasa menahan kantuk, beberapa teman terlihat menahan tawa. Terlebih ketika Sitti terjatuh dan menghilang dari layar, tawa para mahasiswa pun pecah seketika.

mahasiswi ini tertidur hingga terjatuh  Twitter/@hibooran

foto: Twitter/@hibooran

Seakan tak mengetahui dirinya jadi bahan tertawaan teman-temannya, mahasiswi tersebut kembali duduk di posisi semula dan melanjutkan tidurnya.

Video yang memperlihatkan mahasiswi tertidur saat mengikuti kelas daring itu pun manarik perhatian warganet. Sejumlah warganet mengaku tertawa melihat tingkah kocak mahasiswi tersebut.

"Yang ketawa kayaknya puas banget ketawanya," balas @Rae_are_wtrmln.

"Ya Allah kesian bener siti ngantuk berat," tulis @llsstrj.

"abis maraton drakor sampe mampus ini mah," komentar @zalfaiklil.