Brilio.net - Oli dan mesin bagaikan dua benda yang tak dapat dipisahkan. Apalagi bagi mesin mobil, mengganti oli secara berkala setelah kilometer tertentu merupakan hal yang wajib dilakukan.
Namun bagaimana jadinya jika sebuah mobil tak pernah ganti oli setelah menempuh perjalanan sejauh 135.000 kilometer? Wah, tentu terdengar mengerikan. Hal ini seperti diceritakan seorang netizen Dannyboy di sebuah forum mobil bernama Tdiclub dikutip brilio.net, Senin (12/9).Ia mengunggah sebuah foto yang memperlihatkan kondisi dalam mesin setelah tak pernah mengganti oli sepanjang ribuan kilometer.
"Hi guys, One of my work buddies sent me some pictures of an Audi TT 3.2 that hasn't been serviced in over 83,000 miles!!! (Halo kawan, salah satu teman kerjaku mengirimkan gambar dari Audi TT 3.2 yang belum diservis lebih dari 83.000 mil!!!)," tulis Dannyboy.
Mesin mobil yang diketahui berjenis Audi TT 3.2 tersebut terlihat sungguh mengerikan. Dari foto tersebut tampak cairan hitam pekat dan kental memenuhi hampir seluruh silinder blok.
Tak hanya itu, cairan hitam ini juga tampak menutupi seluruh bagian dari cover kepala silinder mesin. Tak diketahui apa penyebab sang pemilik tak pernah mengganti oli mobilnya. Namun beberapa netizen menjadikan foto-foto ini sebagai bahan gurauan.
"Itu terlihat seperti bekas aliran lava dari gunung meletus!" komentar salah satu netizen.
Sementara itu, menurut laman resmi Astra, jarak kilometer yang paling aman untuk melakukan penggantian oli biasanya setiap 3.000 kilometer. Namun banyak jenis mobil yang mampu bertahan dari 7.500 kilometer hingga 20.000 kilometer tanpa ganti oli.
Recommended By Editor
- 12 Penemuan aneh tapi cerdas yang tak bakal kamu sangka ada di dunia
- 15 Foto adonan kue ini awalnya keren, setelah dioven begini hasilnya
- 13 Barang tak terduga ini ternyata ada di septic tank, apa aja ya?
- 19 Kostum Halloween yang aneh banget, bikin gagal paham
- 15 Cara penyajian makanan ini malah bikin mual, kamu doyan?