Brilio.net - Belum lama ini, seorang CEO bernama Bai Ge ramai disorot usai membagikan kisah hidupnya di Weibo. Dalam unggahannya, Bai Ge memposting sederet foto bersama seorang pria yang diketahui merupakan ayah angkatnya.
Nggak hanya foto, ia juga menceritakan perjalanan hidupnya saat ditemukan oleh sang ayah. Dikutip dari World of Buzz, Rabu (20/7), Bai Ge bercerita jika ia dibuang oleh orang tua kandungnya saat baru lahir. Ia ditaruh di dalam kotak dan ditemukan kala masa transisi menuju musim dingin.
foto: World Of Buzz
"Tidak ada yang tahu siapa orang tua kandung saya atau mengapa saya ditinggalkan. Zhang (ayah angkat) saya datang pulang kerja dan melihat banyak orang berkerumun di daerah itu. Karena penasaran, dia pergi dan memeriksanya. Saat itulah dia melihat ada bayi terlantar di dalam kotak," tuturnya.
Setelah membawa bayi tersebut pulang dan menawarkan kepada orang lain untuk merawatnya, Zhang pun dengan gigih mencari tahu informasi tentang Bai Ge. Seiring waktu, Zhang pun mengetahui alasan orang tua Bai meninggalkannya, yakni karena aturan China kala itu setiap keluarga cukup punya 1 anak perempuan.
Hingga akhirnya, Zhang memutuskan untuk mengadopsi sendiri. Ia pun menamainya bayinya dengan nama Zhang Bai Ge yang berarti merpati putih. Zhang berharap ketika dia dewasa, dia bisa seperti burung, bebas dan terbang tinggi.
foto: World Of Buzz
"Saya tidak bisa melakukan itu pada seorang anak, meninggalkannya hanya karena jenis kelaminnya. Aku harus mengadopsinya," tutur Zhang.
Kini, harapan Zhang pun berhasil diwujudkan oleh Bai Gea. Yap, anak angkatnya ini menjadi seorang CEO sukses. Sayangnya, ditengah kesuksesan Bai Gea, sang ayah terjatuh sakit karena beberapa masalah kesehatan.
foto: World Of Buzz
Di momen tersebut, Bai Gea menyadari jika usianya tak lagi muda dan ayahnya semakin menua. Dengan keberanian, Bai membuat keputusan besar dalam hidupnya. Ia menjual perusahaannya dan memutuskan untuk memenuhi keinginan seumur hidup sang ayah, berkeliling Cina.
foto: World Of Buzz
"Saya tahu betapa kerasnya dia telah bekerja untuk membesarkan saya dan sekarang saya ingin menghormatinya dengan memenuhi keinginannya," terang Bai Gea.
Recommended By Editor
- Wajah dirias putri kecilnya sampai bikin pangling, pria ini pasrah
- Wanita masak sup bebek buat suami di rice cooker, isinya tak terduga
- Ketegaran TKI cerita kronologi kehilangan tangan saat kerja di Taiwan
- Kisah wanita cerai usai 3 hari nikah, mertua ingin mantu dokter
- Wanita ini ajak driver ojek online makan bareng, kisahnya bikin haru
- ABG Citayam Fashion Week tidur di emperan, ditertibkan Satpol PP