Brilio.net - Pernikahan merupakan momen kebahagian yang dilalui seumur hidup dan tak terlupakan bagi setiap orang. Momen pernikahan seharusnya menjadi momen paling teristimewa yang dilalui bagi setiap pasangan dan juga keluarga. Tidak hanya itu, terkadang momen ini juga memberikan perasaan campur aduk, antara senang sekaligus sedih. Momen inilah yang belakangan ini dialami oleh seorang wanita bernama Mutia.
Setiap manusia pastinya memiliki rencana yang sudah dipersiapkan secara matang. Namun jika sang pencipta sudah berkehendak sebagai manusia hanya bisa menerima dengan lapang dada. Pernikahan Mutia dengan sang calon suami harus dilalui dengan berbagai ujian dan rintangan. Halang rintang yang paling berat dan harus dilalui oleh Mutia adalah kepergian sang ayah tercinta. Kisahnya ini dibagikan secara langsung di media sosial TikTok miliknya @mutiaaafr, pada Kamia (8/9) lalu.
Kehilangan sang ayah tercinta.
foto: TikTok/@mutiaaafr
Dalam video yang berdurasi kurang lebih dari satu menit itu menunjukan sebuah momen antara anak dengan sang ayah sedang memilih baju pernikahan.
"Besok ayah yang nikahkan kamu langsung," ujar sang ayah dikutip brilio.net dari TikTok @mutiaaafr, Kamis (6/10).
Namun sayang, menjelang hari bahagianya itu sang ayah terpaksa harus dirawat di rumah sakit. Dalam video tersebut tidak dijelaskan penyakit apa yang diidap sang ayah. Tampak dalam video tersebut sang ayah terbaring lemah dengan infus yang menempel di lengannya itu.
foto: TikTok/@mutiaaafr
Walaupun sudah mendapatkan perawatan medis kondisi sang ayah tak kunjung membaik. Berbagai usaha pun telah dilakukan dengan semaksimal mungkin, namun takdir berkata lain. Sang ayah diketahui telah menghembuskan nafas terakhirnya tepat sebulan sebelum akad pernikahan berlangsung.
Keinginan terakhir sang ayah untuk menikahkan sang anak belum terpenuhi. Untuk memenuhi keinginan sang ayah yang terakhir kali, Mutia mengambil momen untuk melangsungkan akad nikah sebelum sang ayah dikebumikan.
foto: TikTok/@mutiaaafr
"Itu H-1 bulan kak..semua sdh siap tinggal nunggu hari H aja,tp Allah berkata lain Allah lbh syg ayah jd akad nikahnya dicpetin pas hari ayah berpulang," jelas Mutia.
Pastinya kisah pernikahan Mutia membuat simpati warganet. Sebagian besar warganet memberikan doa dan semangat. Bahkan tidak hanya itu, ada salah satu warganet yang merupakan salah satu mahasiswa dari sang ayah yang memberikan kesan baik.
"Ya Allah , pernah sekali diajar beliau waktu pasca . Mbak , semangat ya ..Allah sayang bgt sama bapak, semoga Allah tempatkan di tempat terbaikNya." ujar @yourfuturefriend.
"Bapaknya orang baik semoga di tempatkan di tempat terbaik aamiin," ucap @dini.
"Semangaaat yaaa kak! saya bantu kirim doa untuk alm ayahnya ya. Semoga ditempatkan di tempat terbaik-Nya," kata @Cha.
"Turut berduka cita..pak Sentot dl dosen pembimbing sy thn 1998...beliau orang baik..insyaAllah Husnul Khotimah," tambah @dyahh__03.
@mutiaaafr Janji ga nangis
Barça - Ariana
Recommended By Editor
- Sampah menumpuk di kamar, level jorok si pemilik kebangetan
- Lima tahun nabung uang koin di drum, saat dibuka jumlahnya wow
- Dikira di Indonesia, tampilan rumah bata merah ini bikin salah fokus
- Lahan kosong di-makeover jadi tempat cuci ini hasilnya estetik pol
- Bikin kaget, wanita ini temukan sosok tak terduga di bak mandinya