Brilio.net - Baru-baru ini sedang viral video yang cukup mengerikan, yaitu munculnya ular di dalam kasur springbed. Dalam video singkat itu dapat terlihat puluhan ular bersarang di dalam kasur springbed yang sudah lama tak digunakan.

Dilansir brilio.net dari video yang diunggah di Instagram @makassar_iinfo, Kamis (10/9), terlihat tiga orang lelaki yang tengah membongkar kasur springbed dan mendapati puluhan ular besar bersarang di tempat itu.

ular bersarang di kasur Instagram

foto: Instagram/@makassar_iinfo

Dalam video, ada tiga orang pria yang mencoba membongkar kasur springbed di sebuah halaman rumah. Dengan perlahan ketiga pria itu membuka springbed yang sudah berwarna kecokelatan. Namun, setelah kasur dibedah, mereka justru dikejutkan ketika mendapati puluhan ular di dalamnya.

Saat pelapis kasur dibuka dengan lebar, mulai terlihat puluhan ular yang bersarang di dalamnya. Ukuran ular tersebut terlihat berbeda satu dengan yang lainnya, mulai dari panjang 2 meter.

ular bersarang di kasur Instagram


foto: Instagram/@makassar_iinfo

Ular yang bersarang di dalam springbed itu bukan hanya satu jenis melainkan banyak jenis. Dari banyaknya jenis ular yang bersarang, dua diantaranya adalah ular berbahaya jenis sanca dan kobra.

Setelah membongkar bagian atas, ketiga pemuda ini melanjutkan untuk membongkar bagian samping, dan ternyata ular-ular tersebut juga bersarang di samping kasur. Saat bagian samping kasur dirobek, terlihat banyak ular bersarang di bagian tersebut.

Ketiga pria itu pun terlihat mengambil satu persatu ular tersebut dan memasukkannya ke dalam karung. Setelah video itu dibagikan, banyak warganet mengaku ngeri dan menjadi lebih waspada dengan barang-barang yang ada di rumah mereka.

"Langsung geli tidur di springbed sndri," tulis akun @ridha.wahdaniyah

"Sepertinya diri ku mulai parno memakai kasur," tulis akun @badria.fs

"generasir rebahan mana suaranya ," tulis akun @naamadjid