Brilio.net - Wisuda merupakan salah satu momen yang paling indah dalam hidup seorang mahasiswa. Jelas saja, perjuangannya untuk mendapat gelar sarjana bukanlah hal mudah. Mahasiswa harus lulus semua mata kuliah dan menyelesaikan tugas akhir atau skripsinya.

Tak heran, wisuda biasanya akan selalu disambut dengan penuh suka cita. Berbagai perayaan hingga lakukan foto studio seolah menjadi hal yang wajib. Yang tak kalah penting, adalah kehadiran orangtua.

Setiap mahasiswa pasti ingin orangtuanya bangga ketika buah hatinya bisa memakai toga dan menerima ijazah. Pasalnya di balik kesuksesan seseorang, tak lepas dari usaha dan doa yang tak pernah putus dari ayah dan ibu.

wisuda pakai toga anak  2019 brilio.net

foto: Instagram/@aimanhamzan

"Finally and officially stepping out from being a student," ujarnya seperti dikutip brilio.net, Minggu (17/11).

Hal ini baru saja dirasakan oleh salah satu mahasiswa asal Negeri Jiran, Malaysia ini. Belum lama, melalui akun Twitter-nya @aimanhamzan, ia menceritakan pengalaman indahnya yang bisa lulus dan wisuda.

Seperti biasanya, layaknya mahasiswa pada umumnya ia mengunggah foto saat menggunakan toga serta memegang kado-kado pemberian dari sahabatnya. Namun dalam wisudanya, ada satu momen yang tak kalah menggungah hati. Yakni saat ayahnya memakai toga miliknya.

"Abah : "Abah nak cuba boleh? Abah tak pernah pakai"," ungkapnya.

Aiman memperlihatkan video ayahnya yang menggenakan toga. Sebelumnya, ayahnya meminta izin untuk mencoba toga tersebut, alasan lantaran seumur hidupnya, dirinya tak pernah menggunakannya. Aiman langsung mengabulkan permintaan itu.

Meski tak mengungkapkan satu kata pun, namun bisa terlihat jelas di wajah sang ayah, ada raut kebahagiaan dan kebanggan yang besar. Sambil memegang kado, ia terus tersenyum.