Brilio.net - Kehilangan sosok ibu menjadi momen berat dalam hidup anak. Ketika ibu pergi selama-lamanya, anak akan mengalami patah hati. Sosok ibu yang melahirkan dan membesarkannya tidak akan tergantikan sepanjang hayat.


Perasaan ini dirasakan oleh pria bernama Adi Tayadih, pemilik akun @matdjeran. Ibunya telah meninggal pada April 2021 lalu. Seakan telah menerima kehilangan, Adi membagikan momennya saat berziarah ke makam ibunya.

Momen tersebut ia unggah di TikTok pribadinya, @matdjeran. Jika biasanya healing dilakukan di tempat rekreasi, Adi justru memilih healing di makam ibunya. Adi memperlihatkan momen healingnya sambil nge-vlog.

Dalam video berdurasi 4 menit 13 detik itu ia terlihat mengajak berbincang sang ibu. Adi mengisahkan kenangan sebelum ibunya meninggal. Ia juga menyampaikan keluh kesahnya di samping makam sang ibu.

pemuda healing di makam ibu © TikTok/@matdjeran

foto: TikTok/@matdjeran

"Enak juga bu sendirian di sini, pantesan kamu nyaman bu," ujar Adi kepada ibunya, dikutip brilio.net pada Sabtu (5/11).

"Bu, Adi belum tidur nih bu, geseran dong boleh nggak geseran, kaya dulu di rumah di sofa tuh, kan Adi suka geseran padahal kan itu buat sendiri tapi Adi maunya sama ibu. Namanya manja ya bu," ujar Adi kepada ibunya, menunjukkan kedekatannya saat beliau masih hidup.

Adi pun mengucapkan kata-kata yang menunjukkan kerinduan kepada ibunya.

"Ya habisnya mau ngapain, mau ngapain lagi, mau ikut ibu," katanya.