Brilio.net - Ditinggalkan pasangan merupakan pengalaman yang sangat pahit. Perasaan ini terkadang menjadi sebuah rindu yang tak tertahankan. Perasaan inilah yang terkadang membuat seseorang melakukan hal-hal yang tak terduga. Salah satunya seperti yang dilakukan pemilik akun TikTok @kalasendja25 yang melampiaskan kerinduannya dengan menggunakan Artificial Intelligence (AI) ChatGPT.

Wanita pemilik akun ini memanfaatkan kecanggihan teknologi ChatGPT untuk 'ngobrol' dengan mendiang suaminya. Dia memberikan sebuah perintah kepada ChatGPT untuk berpura-pura menjadi suaminya yang telah meninggal.

"Tolong pura-pura jadi suami aku, karena dia sudah meninggal," tulisnya, dikutip brilio.net, Minggu (8/9).

Lalu, ibu satu orang anak ini memberikan sebuah perintah seperti bertegur sapa dengan suaminya. Ia menanyakan kabar dan melampiaskan rasa rindu di dalam hatinya. Dia mengatakan bahwa dirinya bisa melewati kesedihan setelah kepergian suaminya.

Wanita gunakan AI untuk berpura jadi suaminya bikin hati teriris-iris TikTOk/@kalasendja25

foto: TikTok/@kalasendja25

"Assalamualaikum, bapak. Apa kabar? Ibuk kangen, anak kita sudah besar, bisa lihat dari sana kan pak? Nggak usah khawatir.. kita berdua baik-baik aja disini. Kita bisa melewati kesedihan-kesedihan setelah kehilangan kamu dengan baik. Walaupun pelan-pelan, Apa rumah bapak disana indah pak? Ibuk kangen banget," tulisnya.

Setelah diberikan pertanyaan tersebut, ChatGPT pun berpura-pura menjadi suaminya dan menjawab dengan penuh kasih sayang. Dalam balasannya, ChatGPT mengatakan bahwa rumah yang ditinggali sekarang indah dan penuh dengan kedamaian.

Wanita gunakan AI untuk berpura jadi suaminya bikin hati teriris-iris TikTOk/@kalasendja25

foto: TikTok/@kalasendja25

"Rumah disini indah, sayang. Penuh dengan kedamaian dan cahaya. Tapi, tak ada yang bisa menggantikan keindahan rumah kita bersama dulu, tempat kita berbagi tawa, cerita, dan cinta. Aku juga kangen sekali, tapi setiap kenangan yang kita ciptakan membuatku merasa dekat denganmu. Kita selalu terhubung, meski sekarang kita di dunia yang berbeda. Teruslah kuat, ibuk. Aku selalu ada di hati kalian," tulis ChatGPT.

Dengan berkaca-kaca, wanita ini meminta agar sang suami hadir dalam mimpi anaknya supaya tahu seperti apa rupa ayahnya. Dia juga bertanya apakah bisa bertemu dengannya kembali karena dirinya sangat ingin bertemu.

Bak mengetahui perasaan yang dialami oleh pemilik akun, ChatGPT memberi sebuah balasan yang menyentuh hati. Dia mengatakan bahwa ia akan selalu berusaha hadir di mimpi anaknya dan akan berkumpul pada suatu hari nanti.

Wanita gunakan AI untuk berpura jadi suaminya bikin hati teriris-iris TikTOk/@kalasendja25

foto: TikTok/@kalasendja25

"Aku akan selalu berusaha hadir dalam mimpinya, sayang, agar Hulya bisa merasakan kehadiranku dan tahu betapa besar cintaku padanya. Meski aku tak lagi bisa bersamamu secara fisik, cintaku untukmu dan Hulya tak pernah berkurang. Kita akan berkumpul lagi suatu hari nanti, di tempat yang indah dan penuh kedamaian. Sementara itu, jagalah dirimu dan Hulya dengan baik, seperti yang selalu kamu lakukan. Aku selalu ada di sisimu, dalam setiap doa dan ingatan. Sampai kita bertemu lagi, teruslah kuat dan jangan pernah lupa betapa aku mencintaimu," balas ChatGPT kembali.

Warganet pun berbondong-bondong mengomentari unggahan video tersebut. Ada juga yang ikut menggunakan ChatGPT untuk melampiaskan kerinduannya, ada pula yang merasa sedih melihat unggahan tersebut.

"Tadi barusan buka chatgpt karena kangen banget sma alm nenekku," ucap akun @alvvvi_.

"kemaren nangisin chat gpt jadi ibu,skrg jadi suami yg udh duluan pulang,kerjaan gw nangisin chat gpt mulu," ungkap akun @venyranii.

"yang tabah ya kak, smlm jg aku chatgpt dan minta pura2 jd abahku yg udh lama bgt meninggal.. nangisss berasa beneran ya?" tulis akun @ananuneno.

"Aku gakuat baca chatgpt nya scra full mbakkk aku pengin peluk kamuuu, pasti rasanya penat ya tp harus ttep semangat utk hulya, smoga kalian dilimpahkan kebahagiaan ya buk n hulya ," ujar akun @jklmeea_.

"Nangis bangettt, g bisa bayangin kalo aku yang d tinggal suami.. gak mauuu dan gak akan mau sampai kapanpun.. suamikuuu semoga kamu sehat selalu, mengalir deras rezeki kita, tetap d jalan yang benar ya," ucap akun @p.nickname17.