Brilio.net - Memang sudah sebaiknya barang elektronik seperti ponsel harus dijaga dan tidak boleh diletakkan sembarangan. Selain agar tidak dicuri, hal tersebut juga sebagai upaya mengurangi risiko potensial, seperti handphone yang tiba-tiba meledak. Ponsel biasanya menghasilkan panas yang tinggi selama penggunaan atau pengisian daya.

Posisi atau kondisi lokasi penyimpanan yang tidak tepat dapat meningkatkan suhu dan memperbesar kemungkinan terjadinya ledakan. Apalagi ponsel menggunakan baterai lithium-ion yang dapat menghasilkan panas berlebih saat terpapar suhu tinggi. Kejadian handphone yang tiba-tiba terbakar juga dialami pengguna TikTok dengan akun @ajengayupratiwii.

Lewat unggahannya, ia membagikan pengalaman apesnya saat mendapati handphone-nya sudah dalam kondisi terbakar. Dalam video tersebut, ia memperlihatkan kondisi handphone-nya yang terbakar di bagian atasnya. Meski begitu, bagian LCD masih menyala meski layarnya bergaris.

naruh hp di kulkas  TikTok

foto: Instagram/@ajengayupratiwii

"Tanggal tua ada aja musibah," tulisnya pada keterangan video, seperti dilansir brilio.net pada Rabu (17/1).