Ia rupanya membawa bekal sendiri, namun setelah dibuka ternyata bekal makan siang yang ia bawa sangat sederhana. Demianus hanya membawa nasi putih dan air putih saja.

Perekam video yang bernama Devid awalnya hanya melihat salah seorang casis yang tengah makan namun hanya dengan nasi putih. Kemudian Devid mendekati dan bertanya kepada Demianus.

Perjuangan casis TNI TikTok/@cahmoker89

foto: TikTok/@cahmoker89

 

Melihat jawaban yang memprihatinkan dari Demianus, Devid langsung salut dan tergerak hatinya untuk membantu membelikan makan siang untuk Demianus. Kemudian, Demianus dibelikan dua bungkus nasi dan lauk untuk menggantikan nasi putihnya.

Selain diberi makanan, Demianus juga diberi minuman kemasan. Si perekam juga memberikan doa kepada Demianus agar dapat lulus dari seleksi calon siswa TNI.

"Sudah itu simpan, itu dimakan ini. Mudah-mudahan kau lulus ya. Mantap toh Demianus, orang Serui. Berusaha ya," ucap Devid.

Karena video tersebut, banyak warganet yang tergerak hatinya dan salut dengan perjuangan Demianus untuk menjadi seorang prajurit TNI.

Hingga saat ini, video tersebut telah ditonton lebih dari 9,3 juta pengguna TikTok, dan tak sedikit yang meninggalkan komentar untuk mendoakan Demianus agar lulus.

"Kau harus lulus !," ujar @Suka Malam .

"Terharu saya,Sehat sehat ya bang buat kamu," tulis komentar @Efriza Akmasari.

"Terimakasih...semoga Allah mengganti kebaikanmu dengan keberkahan rezeki yang tiada putus & sehat selalu..Aamiin," komentar dari @user9654172233843.

"Semoga adek ini lulus, yakin bgt bakal jadi TNI yg cinta tanah air ," tulis @Hopeless .

"Semoga abg lulus ya amin," tulis pemilik akun @M.fadil akbar.

 

@cahmoker89 #CASISTNI2022 suara asli - Devid sulistiono