Brilio.net - Seorang netizen bernama Jihan Khudzaqi menyayangkan dan mempertanyakan tindakan seorang oknum polisi yang mematahkan spion mobilnya saat mengawal touring motor di daerah Lamongan, Jawa Timur.
Pasalnya, salah satu motor yang dikawal Polisi tersebut ternyata diketahui berpelat palsu.
"Bukan seragam tapi pribadi, maaf pak polisi saya gak menyalahkan kalian:
1. dibayar berapa sih kalian ngawal touring? kalian butuh sekali kah?
2. tahukah kalian motor yang kalian kawal salah satunya pakai plat asal nempel?
kenapa spion mobilku yang kalian tampol?," tulis Jihan seperti dilansir brilio.net dari Facebooknya, Senin (15/5).
Dari foto yang diunggah Jihan, salah satu motor gede (moge) berpelat L 4073 BH setelah ditelusuri ternyata tidak sesuai dengan data yang ada di Badan Pendapatan Daerah Jawa Timur.
"Telitilah pak sebelum sampean nerima job, seng salah malah sampean kawal. touring motor gak beraturan gitu itu menyusahkan pengguna jalan yang lain. kasihan komunitas yang sudah menaati peraturan terkena dampaknya. tapi mbuh se kalau bagi sampean," lanjut Jihan.
Unggahan tersebut sudah dibagikan lebih dari 4.950 kali.
Berikut video kearoganan oknum polisi yang mematahkan spion mobil Jihan:
Recommended By Editor
- Marah ditilang karena tak pakai helm, pengendara ini maki-maki polisi
- Kronologi lengkap drama Aiptu Sutisna-Dora Natalia yang berujung damai
- Polisi yang jadi korban amukan ibu-ibu di jalan diganjar penghargaan
- Tak terima ditilang, emak-emak ini malah ngamuk dan mencakar polisi
- Alasan pelajar bandel menolak ditilang polisi ini bikin geregetan