Brilio.net - Banjir yang mengepung Jakarta dan sekitarnya tak hanya merendam banyak rumah dan bangunan-bangunan. Air juga sempat menyeret banyak kendaraan warga seperti mobil dan motor yang tidak dapat diselamatkan. Beberapa rekaman yang memperlihatkan arus banjir tanpa ampun menyeret mobil-mobil ini sempat viral di media sosial.

Satu video yang jadi perbincangan banyak warganet yaitu video yang memperlihatkan sebuah mobil BMW berwarna putih yang terseret banjir. Pemandangan ini tentu saja mencuri perhatian warganet. Seperti diketahui, BMW merupakan salah satu merek mobil mewah terkenal dunia.

Kejadian tersebut dikabarkan terjadi di kawasan Serpong Park, BSD, Tangerang Selatan. Untungnya berkat viralnya peristiwa itu di media sosial, banyak warga yang ikut mencari keberadaan mobil tersebut. Rupanya laju liar mobil mewah berwarna putih ini tertahan oleh sebuah pohon.

Nah, berikut ini deretan potret mobil BMW yang hanyut banjir ketika ditemukan, seperti brilio.net lansir dari berbagai sumber pada Kamis (2/1).

 

1. Ini rekaman detik-detik saat mobil mewah itu terbawa arus banjir.

 

2. Pemilik akun Twitter @anima sempat mengabarkan mobil itu akhirnya ditemukan.

<img style=

foto: Twitter/@anima

 

3. Laju mobil yang terseret ini terhenti setelah menghantam pohon.

bmw hanyut potret ditemukan © berbagai sumber

<img style=

foto: Twitter/@anima

 

4. Saat ditemukan, posisi mobil ini terlihat miring.

 

5. Meskipun kayaknya cukup ada kerusakan. Tapi paling tidak tak hilang terbawa sampai sungai.

<img style=

foto: Twitter/@1st_mate