Brilio.net - Pengalaman mistis bukan cuma terjadi di rumah atau bangunan tua saja. Beberapa lokasi umum juga bisa jadi tempat pengalaman janggal yang nggak masuk akal. Seperti misalnya di lokasi syuting MasterChef.
Acara memasak itu beberapa hari ini ramai diperbincangkan karena dalam cuplikan video terlihat ada penampakan aneh. Ketika kamera sedang menghadap ke juri, tampak jelas penampakan tangan sepersekian detik.
Video ini diunggah oleh akun Twitter @digimonbaik pada Jumat (16/7) kemarin. Dari video berdurasi 11 detik itu terekam tangan yang muncul di belakang para juri.
PLEASE INI TANGAN SIAPA CHEFFF @ArnoldPoernomo pic.twitter.com/AMMyBsEDub
Patamon (@digimonbaik) July 16, 2021
Karena banyak warganet yang tersadar akan kejadian janggal tersebut, Arnold Poernomo selaku juri MasterChef pun ikut menanggapi ramainya penampakan tangan di MasterChef lewat Twitter miliknya.
"Wkwkwkwkw kalo kita bilang itu tangan si merah jarang banget nonggol tapi selalu adawkwkwkw jangan banyak tanya itu apa dan siapa," kata Chef Arnold dikutip brilio.net dari akun Twitter @ArnoldPoernomo, Minggu (18/7).
Namun kebanyakan warganet menganggap bahwa itu kesalahan pada saat proses editing. Beberapa dari mereka menyampaikan pendapatnya lewat tweet balasan di akun Twitter Chef Arnold.
"Menurutku itu delay gambar, jadi kan tangan cep R0 itu mau ditaruh pinggang terus kedepan gitu, nah dari editannya itu ada delay, menurut ku loh yaa, karena aku sok tahu," ujar akun @caloniburt.
"Creepy. Tapi kayanya editan deh ... nge lag gitu," balas akun @semogayah.
foto: Instagram/@arnoldpo
Karena banyak yang tidak percaya dan menyangka editan, Chef Arnold mengadukan kepada sesama rekannya. Bapak satu anak itu menyarankan untuk menanyakan kejadian tersebut pada Chef Juna, crew, dan team MasterChef yang sudah lama di sana.
"Yang ga percaya tanya aja sama Juna atau crew dan team Masterchef yang udh disana lama. Saya pernah ketemu beberapa kali," sambungnya.
Kemudian di unggahan lainnya, pria kelahiran 18 Agustus 1988 itu membagikan tangkapan layar chat dengan beberapa peserta MasterChef Indonesia yang pernah tak sengaja bertemu dengan sosok 'si merah'. Bahkan salah satunya menyebut jika sosok itu pernah melayang di balkon.
"Di balkon atas juga pernah lewat inga ngga ko, melayang dia bukan kaleng2," ungkap Lita MasterChef Indonesia.
foto: Instagram/@arnoldpo
Munculnya penampakan tangan di galeri MasterChef ini tentu sukses bikin merinding banyak orang. Nggak sedikit warganet yang ikut berkomentar mengenai kejadian seram tersebut.
"kok gw jd inget yg pas ada minyak di mangkok kecil tiba" DUARR pdhl gk diapa"in, lupa season brp," komentar @lamentizayn.
"Pantesan pesertanya tegang mulu,takutnya gasama chef doang setan juga," komentar @swallowslaw.
"Wahahaha horor banget, tapi itu emang salah satu gedung lama sih jadi ya gitudeh," komentar @wulandwiayuning.
"Aura Aura merinding yah chef," komentar @NuraSenja.
Recommended By Editor
- Momen pertemuan orang tua dan anaknya yang diculik 24 tahun, haru
- Perjuangan suami ditinggal istri, jualan sambil gendong anak
- Aksi pemotor bagikan duit di jalanan, sosoknya ternyata pernah viral
- Diperiksa polisi, anggota Satpol PP Gowa ungkap alasan pukul ibu hamil
- Penampilan kurir super fashionable ini bikin warganet melongo