Brilio.net - Salah pekerjaan jalanan yang sering ditemukan adalah pengemis. Tindakan meminta-minta uang kepada setiap orang yang melintas di jalan ini dilakukan orang yang tidak punya pekerjaan berbasis skill, dan kecakapan tertentu.

Bukan rahasia lagi jika banyak pengemis bertebaran di berbagai daerah. Mereka tak malu meminta-minta ke setiap orang untuk memenuhi kebutuhannya.

Nah, baru-baru ini viral video seorang pengemis pria yang meminta-minta di wilayah Pati. Dalam video yang beredar, diperlihatkan momen pengemis pria yang mengenakan hoodie cokelat duduk di trotoar.

Diketahui, pengemis ini meminta-minta di wilayah Pati, Jawa Tengah. Dia mulai melancarkan aksinya ketika lampu merah menyala. Pria yang tidak diketahui identitasnya itu meminta-minta ke mobil putih yang berhenti.

pengemis pesta karaoke Instagram

foto: Instagram/@patisakpore

Video tersebut diunggah akun Instagram @patisakpore. Akun ini membagikan seorang yang pria yang mengemis di jalanan pada siang hari. Namun, setelah seharian meminta-minta, malamnya pengemis malah pergi ke tempat hiburan.

Dalam video, diperlihatkan momen selanjutnya memperlihatkan seseorang yang ternyata pengemis itu sedang asyik di tempat hiburan. Dirinya terlihat asyik joget bersama pemandu Karaoke atau ladies companion (LC).

Video ini pun jadi viral dan mengundang banyak reaksi warganet. Di antaranya adalah komentar kesal kepada pengemis tersebut.

pengemis pesta karaoke Instagram

foto: Instagram/@patisakpore

"Kirain untuk memenuhi kebutuhan hidup, ternyata untuk kebutuhan nafsu," tulis akun @truxgn sebal.

"Di Lampu merah jalan Pasar Puri Pati banyak nih pengemis yang kayak gini. Kalau nggak sopan kelakuannya biasanya nggak tak kasih uang," kata akun @slamet_wijanarko.

"Walah saya sering ngasih orang ini padahal," timpal pemilik akun @ahmadkrb yang mengaku sering ngasih uang kepada pengemis tersebut.

pengemis pesta karaoke Instagram

foto: Instagram/@patisakpore

"Makanya saya tidak pernah kasih ke pengemis dsd, Kalo niat amal sudah ada BAZNAS atau ke masjid," kata akun @h3ruprayoga.

Setelah videonya viral hampir satu juta kali, akun @patisakpore kembali memberikan informasi kalau pengemis itu telah diciduk Satpol PP Pati. Dia terlihat dimintai keterangan para petugas. Tak hanya itu, pengemis tersebut dihukum lari dan push up oleh Satpol PP. Menariknya, petugas memberikan kesempatan untuk pengemis bernyanyi di depan para Satpol PP.