Brilio.net - Sebuah unggahan video room tour rumah di media sosial TikTok menarik perhatian warganet. Pemilik rumah dengan jenaka membagikan kondisi huniannya yang dia sebut sebagai "rumah busuk biar terhindar dari maling.
Dari video yang dibagikan oleh akun TikTok @username_iws, terlihat bagian teras rumah yang tampak usang dengan tangga tanah dan dinding tanpa diplester. Bagian teras ini digunakan untuk tempat berjualan cemilan dan berbagai kebutuhan lain.
"Dagangan ini yang selama ini mensponsori kehidupan hedon aku di ibukota," kata pemilik video, dikutip brilio.net pada Senin (4/11).
Memasuki bagian dalam, kondisi rumah terlihat sangat sederhana dengan dinding bata ringan yang belum diplester. Bagian lantainya pun tidak dikeramik, hanya berupa tanah.
Ruang tengah rumah digunakan sebagai area berkumpul, terlihat beberapa orang sedang duduk di meja makan sederhana dengan taplak oranye. Jendela tinggi berbentuk lengkungan memberikan pencahayaan alami ke ruangan tersebut, meski kondisinya sudah tampak tua.
Pemilik rumah menyadari jika rumahnya sangat berantakan. Maka dalam video room tour-nya, dia mengatakan jika huniannya adalah rumah busuk.
"Di mana-mana room tour itu yang udah bagus, yah. Nah, ini enggak. Ini entahlah, rumah busuk pokoknya."
Di bagian lain rumah, terdapat sejumlah motor yang diparkir di dalam, berbaur dengan tumpukan pakaian dan berbagai barang rumah tangga yang berserakan. Motor yang terparkir di rumah pun sangat banyak hingga hampir memenuhi satu ruangan di rumah.
Rumah tersebut sangat berantakan dengan berbagai barang yang tergeletak sembarangan. Ditambah lagi ada barang-barang bekas yang tak terpakai yang tidak segera dirapikan.
Bagian kamar tak kalah berantakan dengan berbagai perabotan yang ditata seadanya. Rumah ini memiliki tiga kamar tidur tanpa pintu, sementara kamar miliknya merupakan ruangan yang paling besar yang seharusnya dilengkapi toilet.
Namun, toilet yang seharusnya ada justru tampak digunakan untuk gudang. Meski terlihat kumuh dan tidak terawat, sang pemilik rumah justru mengatakan bahwa kondisi ini tetap nyaman untuknya.
Bagian dapurnya juga tak kalah luas dibandingkan ruangan lainnya. Bahkan, dapurnya justru terlihat sebagai ruangan yang lebih bersih dibandingkan ruangan lainnya.
"Ini dapur masih berantakan," jelasnya.
Meski berantakan, rumah ini memiliki kolam ikan dan kandang burung dara yang ukurannya cukup besar, lho.
Kolam pemancingan terletak di bagian samping rumah. Sementara untuk kandang buru dara letaknya di belakang rumah, dekat dengan dapur.
Video ini menuai beragam komentar dari warganet. Banyak memuji luasnya rumah tersebut. Namun, tak sedikit yang menyayangkan rumahnya berantakan sehingga tak terlihat nyaman.
"Besr sekali rmh,y itu wat smpe rapi butuh puluhan juta..semangat biar bisa rapi," kata @eentea7.
"Bagi kita tdk nyaman.tp pnghuni dst trbiasa dan bahagia aj," kata @chanda_syg.
"Sebetulnya rumahnya bagus n besar tapi banyak barang yg berhamburan," kata @cilaca1719.
"Aku nglihat dri awal tanganku dah gatal pingin bersihin.pingin beres2in," kata @tiktok.comdinda_44.
"Aku yg tiap hari jengkel dan pusing kalo liat rumah brantakan," kata @keysha_elvareta24.
@username_iws *** Gpp gak bagus , Tapi aku nyaman Gmn donk #roomtour #rumahbusuk #hedon suara asli - Glad10
Recommended By Editor
- Viral potret cewek berwajah bengkak karena ketimpa barbel 1 kg, begini faktanya
- Viral potret cewek berwajah bengkak karena ketimpa barbel 1 kg, begini faktanya
- Kenalan lewat aplikasi, wanita asal Bandung ini kena apes ditinggal teman kencannya di tengah hutan
- Viral wanita sukses turunkan bobot 26 kg dalam 4 bulan, 9 transformasinya ini jadi kayak beda orang
- Disiplin terapkan table manner, ini cara makan prajurit TNI agar kepala tetap tegak tak menunduk
- Bagikan pengalaman terkunci di Transjakarta karena ketiduran, cerita cewek ini bikin ngakak
- Momen haru wanita bersujud di depan ayah agar mau dirawat di RS, alasan di baliknya bikin nangis