Brilio.net - Sidang kasus dugaan penistaan agama dengan terdakwa Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok kembali digelar di Gedung Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan hari ini, Selasa (10/1).

Sidang yang kelima tersebut masih beragendakan pemeriksaan saksi-saksi yang dihadirkan Jaksa Penuntut Umum atau JPU.

Sebelumnya, Ahok menghadapi sidang pertamanya sebagai terdakwa perkara penistaan agama di Pengadilan Negeri Jakarta Utara, pada Selasa, 13 Desember 2016. Sejak saat itu, Ahok selalu terlihat mengenakan batik lengan panjang dan kacamata khasnya selama menjalani masa sidang.

Model batik yang dikenakan Ahok selama empat sidang sebelumnya itu pun selalu terlihat berbeda. Lalu seperti apa ya penampakannya? Berikut ulasannya sebagaimana brilio.net rangkum dari berbagai sumber, Selasa (10/1).

1. Sidang pertama.

model batik ahok selama jalani sidang penistaan agama © 2017 berbagai sumber

foto: merdeka.com

Ahok menjalani sidang perdananya pada Selasa, 13 Desember 2016. Sidang yang beragendakan pembacaan dakwaan itu digelar di gedung bekas Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Jalan Gadjah Mada Jakarta Pusat.

Saat itu, Ahok mengenakan batik lengan panjang bernuansa cokelat dengan motif parang dan celana panjang hitam. Batik dengan motif parang merefleksikan sebuah perjuangan dan tak pantang menyerah. Ahok pun mengaku batik yang ia kenakan saat itu merupakan batik Solo, Danar Hadi.

2. Sidang kedua.

model batik ahok selama jalani sidang penistaan agama © 2017 berbagai sumber

foto: Antara

Selanjutnya, sidang kedua dari Gubernur DKI Jakarta nonaktif dilaksanakan pada Selasa, 20 Desember 2016. Sidang yang berisi tanggapan dari jaksa penuntut umum atas nota keberatan Ahok tersebut digelar di tempat yang sama dengan sidang pertama.

Saat itu, Ahok datang dengan mengenakan batik bermotif cokelat dengan warna dasar berwarna hitam, lengkap dengan celana panjang hitam, dan kacamata khasnya. Sebelum sidang dimulai Ahok pun sempat melemparkan senyum.

3. Sidang ketiga.

model batik ahok selama jalani sidang penistaan agama © 2017 berbagai sumber

foto: Istimewa

Sidang ketiga Ahok digelar di ruang sidang Koesoemah Atmadja eks gedung PN Jakarta Pusat, pada Selasa, 27 Desember 2016. Dalam sidang tersebut, majelis hakim membacakan putusan sela untuk menentukan apakah sidang kasus penodaan agama itu dilanjutkan atau tidak.

Pada saat itu, Ahok mengenakan batik Truntum Mangkoro. Batik yang banyak ditemui di Yogyakarta dan Solo, Jawa Tengah tersebut bermakna menuntun. Batik model ini biasanya dipakai oleh orangtua saat mengiringi anaknya dalam acara pernikahan. Ia pun sempat berpose dua jari.

4. Sidang keempat.

model batik ahok selama jalani sidang penistaan agama © 2017 berbagai sumber

foto: Antara

Sidang keempat digelar pada Selasa, 3 Januari 2017 bertempat di gedung Kementerian Pertanian, Jakarta Selatan. Saat itu Ahok tiba di gedung Kementerian Pertanian pukul 08.00 WIB.

Ia datang menggunakan mobil Kijang Innova hitam dengan menggunakan batik berwarna cokelat dominan yang mirip digunakannya saat sidang perdana. Sama dengan saat menjalani sidang ketiga, Ahok juga sempat mengacungkan salam dua jari.