Brilio.net - Kalau kamu harus duduk beberapa jam di udara, tentunya kamu sudah berpikir bakalan memakai baju senyaman dan sehangat mungkin. Eits, tapi bukan berarti kamu nggak bisa tampil stylish, lho!

Ketika mencari inspirasi bergaya untuk di airport, hal yang biasanya muncul di pikiran adalah meniru gaya artis atau seleb. Nah berikut ini brilio.net udah merangkumnya buat kalian agar kamu bisa mencontek gaya para seleb pilihan kita untuk inspirasi tampil stylish dan nyaman di airport. Check them out!


1. Gigi Hadid.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Gaya casual ala Gigi Hadid yang pakai atasan abu, sweatpants dan sneakers Adidas.

2. Girls' Generation - Tiffany.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Girly dengan memakai mini dress pink seperti SNSD Tiffany.

3. Miranda Kerr.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Seleb cantik ini nampak memakai dress dengan coat yang menambah keanggunannya ketika berjalan menyusuri airport.

4. Priyanka Chopra.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Priyanka Chopra stylish abis dengan menggunakan comfy pants dan kaus. Jangan lupa juga jaket kulit untuk menambah aksen glamor.

5. Park Shin-hye.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Aktris K-Drama ini makin kelihatan stylish dengan memakai Dr Martens Adrian loafers ya.

6. Dian Pelangi.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Seleb desainer ini memang nggak boleh ketinggalan deh. Ia yang sering wira-wiri di bandara tentu bisa ngasih kamu referensi bergaya di airport yang nyaman tapi tetep stylish. Seperti gaya comfy cullotes di atas tuh. Bisa banget kan diterapin?

7. Miss A Suzy.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Kekasih Hallyu Star Lee Min-ho ini cantik dengan dress yang ditutupi dengan jaket kulit. Sepatu sneakers yang ia kenakan juga membuatnya terlihat nyaman berjalan di bandara.

8. Soonam Kapoor.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Buat kamu yang ingin terlihat glamor di airport, bisa contoh gaya Soonam ini.

9. Kendall Jenner.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Denim on denim ala Kendall saat tiba di JFK Airport ini juga bisa kamu coba.

10. Taylor Swift.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Chic ala Swift yang mengenakan miniskirt dan legging dengan atasan crop top. Siap berangkat deh!

11. Girls' Generation - YoonA.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Idol sekaligus aktris ini juga terlihat nyaman dengan mengenakan atasan kemeja putih dan jeans hitam. Jangan lupa juga kacamata hitamnya yak.

12. Selena Gomez.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Selena Gomez terlihat trendi dan sporty, namun tak meninggalkan kesan feminim dengan sepatu hak tinggi yang ia kenakan. Kamu juga bisa bergaya seperti ini dan mengganti high heels dengan sneakers atau slip on agar lebih leluasa bergerak.

13. Emma Stone.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Gaya aktris pemain film La La Land ini bisa juga diaplikasikan untuk ke kantor. Jaket dengan double breasted yang agak maskulin berpadu dengan legging hitam dan boots ankle cokelat.

14. Jun Ji-hyun.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Aktris K-Drama ini nampak casual dengan striped knit yang menunjukkan style 1960-an saat berangkat dari Incheon Airport menuju ke Taiwan.

15. Emma Watson.

15 seleb airport  2017 brilio.net

Style Emma Watson sangat cantik dan stylish saat baru saja tiba di bandara JFK Airport, New York. Emma mengenakan t-shirt stripes alias garis-garis dengan blazer hitam simple yang sangat cantik.