Brilio.net - Pandemi virus corona Covid-19 telah menjadikan kebersihan diri menjadi sangat penting, baik ketika berada di rumah, terlebih saat beraktivitas di luar rumah. Sekarang setiap kali sampai di rumah, hal yang pertama harus dilakukan adalah membersihkan diri dan mencuci hijab dan pakaian. Tujuannya untuk memperkecil penularan lewat droplet yang menempel di kain.
Tapi tak banyak yang menyadari kalau dengan semakin seringnya mencuci pakaian, maka serat-serat kain jadi lebih mudah rusak jika tidak dilengkapi dengan pelembut pakaian yang tepat untuk menguatkannya.
Konsultan desain dan produksi Elzatta Hijab, Ina Binandari menjelaskan fungsi dari pelembut pakaian adalah untuk merawat dan menguatkan serat kain.
"Bahkan pelembut pakaian bisa masuk ke serat yang terdalam sehingga benang-benangnya tidak mudah rusak atau terurai. Jika serat kain terurai, permukaan bahan akan jadi lebih berbulu dan warnanya terlihat kusam, ujar Ina antusias dalam siaran pers Royale Parfum Series by SoKlin Hijab Black Velvet yang Brilio.net terima, Jumat (17/4).
Selain itu, tambah Ina, pemilihan bahan untuk pakaian menjadi sangat penting. Berpakaian tidak hanya untuk menunjang penampilan tapi juga perlu memperhatikan kenyamanan.
Kenyamanan itu nomor satu, maka pilihlah bahan yang lembut di kulit atau orang bilangnya adem serta tidak tebal," tambahnya.
Ina lalu menyarankan untuk memilih material kain dengan campuran poliester. Pasalnya poliester itu tidak mudah kusut, warna lebih awet, dan kalau dicuci bisa lekas kering.
"Untuk pakaian yang menggunakan campuran poliester sangat cepat kering selesai dicuci, bahkan tidak perlu disetrika karena tidak kusut jelasnya tuturnya.
Setelah mengetahui material kain yang dipilih untuk membuat nyaman melakukan segala aktivitas di rumah, Ina juga menekankan pentingnya mengetahui teknik perawatan kain yang tepat. Apalagi di saat virus corona Covid-19 seperti sekarang, intensitas mencuci hijab dan pakaian menjadi lebih sering. Ini artinya sangat penting untuk mengetahui teknik perawatan kain yang tepat.
Perawatan kain dijelaskan Ina, dimulai dari mencuci, mengeringkan, menyetrika, sampai menyimpan. Sebaiknya pahami betul bagaimana material kain yang digunakan pada pakaian kita harus dicuci. Jangan lupa juga untuk melengkapi teknik pencucian dengan penggunaan pelembut pakaian.
Sementara itu, pemain sinetron Citra Kirana mengungkapkan sering mengalami pakaian yang bau apek. Hal itu yang membuatnya sering tidak nyaman. Namun ia kini sudah mengetahui bahwa pentingnya penggunaan pelembut pakaian yang memiliki fungsi untuk menjaga perawatan pakaian.
Jadi meski di rumah, penggunaan pakaian wangi tetap menjadi perhatian saya, karena kesempurnaan penampilan menjadi citra diri pemakainya. Pakaian yang wanginya segar dan elegan akan selalu memberikan inspirasi baru," pungkasnya.
Recommended By Editor
- Musim hujan, ini 5 cara mengeringkan jaket dalam waktu sekejap
- Begini cara mencuci pakaian berwarna hitammu agar awet, brilio!
- Arti-arti simbol perawatan pakaian ini perlu kamu tahu, penting lho!
- 5 Tips jitu mencuci bra di mesin cuci ini dijamin bikin awet, top!
- Begini cara terbaik mencuci biar pakaian tetap awet