Brilio.net - Kamu sudah nonton Suicide Squad? Gimana komentarmu? Kalau ngikutin film-film DC Comics maka kamu akan sedikit kehilangan rasa DC-nya di film ini.

Selain adanya humor khas PH rival namun tampaknya tidak benar-benar lucu, kelogisan alur cerita di film ini pun kurang gereget. Setuju nggak? Atau malah kamu belum nonton. Duh, nonton dulu gih kalau belum!

Nah, tahukan kamu kalau ada beberapa alur cerita yang kurang pas jika kamu jeli? Berikut beberapa adegan tersebut, seperti dirilis brilio.net dari Digital Spy, Jumat (12/8).


1. Slipknot.

ss miss  © 2016 brilio.net

Slipknot tidak mendapatkan intro yang baik seperti lainnya. Tidak dijelaskan pula bagaimana dia ditangkap.


2. Kostum Harley Quinn.

ss miss  © 2016 brilio.net

Tidak adakah pakaian yang lebih masuk akal untuk orang yang akan melawan penjahat? Kostumnya paling berbeda dengan anggota lainnya.


3. Katana.

ss miss  © 2016 brilio.net

Sosok bertopeng yang reaktif ini perlu dipertanyakan kenapa dia tidak dipenjara seperti lainnya.


4. June Moone.

ss miss  © 2016 brilio.net

Bagaimana bisa seorang arkeolog begitu ceroboh tangannya? Coba ingat adegan June Moone menggali artefak tak ternilai yang layak masuk museum, namun tanpa canggung dia mengambil bagian kepalanya.


5. Pasukan buatan Enchantress.

ss miss  © 2016 brilio.net

Enchantress adalah penyihir kuno yang usianya ribuan tahun. Ingat bagaimana dia mencetak pasukannya? Dia harus menyiumi mereka satu per satu. Apakah sihir kunonya tidak mampu untuk membuat pasukan ini?


BACA JUGA: 12 Superhero paling seksi di film-film Hollywood, idolamu yang mana?


6. Tarian Enchantress.

ss miss  © 2016 brilio.net

Ingat kan, adegan ketika Enchantress melakukan tarian seksi? Dengan itu dia menciptakan sebuah mesin. Mesin apakah itu? Tidak ada yang tahu.


7. Kekalahan Enchantress.

ss miss  © 2016 brilio.net

Inilah bagian paling tidak masuk akal. Dia adalah penyihir. Tentu sangat kuat. Bagaimana bisa dia tidak mengalahkan Suicide Squad dengan sekali sihir? Justru dia dikalahkan oleh kawanan manusia.


8. Kebijakan Amanda Waller.

ss miss  © 2016 brilio.net

Jika merasa tingkat pelacakan pada Suicide Squad sudah cukup ketat, maka tak perlu untuk menembak mati siapa yang coba-coba melarikan diri. Itu cukup terburu-buru. Mengumpulkan super villain untuk mempertahankan dunia melawan ancaman Superman ini adalah ide yang tidak begitu buruk.


9. Helikopter jatuh.

ss miss  © 2016 brilio.net

Ingat adegan helikopter jatuh, namun semua penumpangnya keluar tanpa sedikit pun cedera? Tidak masuk akal sekali.


10. Batman.

ss miss  © 2016 brilio.net

Bruce Wayne diberi file rahasia yang ia sebut sebagai 'crown jewels' dari Amanda Waller. File itu berisi rincian manusia meta seperti The Flash dan Aquaman. Wayne mengatakan ia menginginkan file itu karena dia tertarik untuk bermitra dengan mereka. Tapi bukankah dia sudah punya file ini seperti yang terlihat di BvS: Dawn Of Justice?