Brilio.net - Film-film yang diangkat dari kisah nyata merupakan salah satu cerita yang cukup menarik untuk diikuti. Film-film tersebut menghadirkan berbagai kisah yang pernah ada dalam kehidupan manusia.
Film-film tersebut jauh dari kesan romantis dan bahkan sering kali penuh dengan berbagai adegan haru. Film tersebut berupaya menampilkan serealis mungkin seperti kisah nyata pada umumnya.
Selain itu, film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata ini hadir dengan berbagai latar negara dan konteks budaya. Hal ini membuat film-film tersebut beragam dan kaya dengan sudut pandang yang berbeda-beda.
Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber Kamis (14/4), berikut 11 film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata, penuh haru.
foto: imdb.com
The Dig merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata. Berlatar tahun 1939, film ini mengisahkan Edith Pretty (Carey Mulligan) seorang pemilik tanah kaya raya di Sutton Hoo, meminta bantuan arkeolog amatir, Basil Brown (Ralph Fiennes) untuk mencari tahu apa yang tersimpan di bawah gundukan tanah miliknya. Edith meyakini, ada harta bersejarah yang terpendam di sana.
2. The Irishman (2019).
foto: imdb.com
The Irishman merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata yang diangkat dari cerita seorang veteran Perang Dunia II, Frank Sheeran. Di masa pensiunnya, Frank justru kembali ke masa kelamnya, bergabung ke sindikat kriminal. Pada 1950 silam, Frank pernah terlibat dalam kelompok kejahatan kriminal yang dipimpin oleh Russel Bufalino.
3. The Two Popes (2019).
foto: imdb.com
The Two Popes merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata yang berangkat dari skandal Gereja yang pernah menggemparkan dunia pada 2012. Film ini berdasarkan kisah nyata petinggi Gereja Katolik, Kardinal Bergoglio yang pada 2012 meminta izin pensiun kepada Paus Benediktus XVI.
Namun, izin pensiun tersebut malah membuatnya menggantikan Paus Benediktus XVI sebagai paus yang baru. Kisah ini menceritakan bagaimana proses peralihan pimpinan di balik tembok Vatikan.
4. First Man (2018).
foto: imdb.com
First Man merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata tentang sebuah kisah biopik perjalanan astronot legendaris, Neil Armstrong (Ryan Gosling). Film tersebut merekam perjalanan Neil dari tahun 1961-1969 yang mengemban misi luar angkasa paling berbahaya. Neil menjadi manusia pertama yang dapat mendarat di Bulan.
5. Dangal (2016).
foto: imdb.com
Dangal merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata seorang pegulat di India yang melatih anaknya. Setelah gagal meraih medali emas untuk negaranya, Mahavir Phogat mendapatkan tekanan dari masyarakat. Walaupun begitu, ia kemudian berjanji untuk mewujudkan mimpinya dengan melatih anak-anaknya, terutama anak perempuannya, untuk Commonwealth Games, sebuah turnamen gulat profesional di India.
6. Riphagen: The Untouchable (2016).
foto: imdb.com
Riphagen: The Untouchable merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata. Film ini menceritakan tentang seorang pria yang bernama Riphagen (diperankan Jeroen van Koningsbrugge), pengkhianat Belanda licik selama Perang Dunia II yang membantu putaran Nazi up Yahudi, mencuri harta mereka untuk dirinya sendiri. Dia menghancurkan kelompok perlawanan dan membuat banyak orang yang mengejar keadilan setelah melihat perang seperti orang bodoh.
foto: imdb.com
The Siege of Jadotville merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata yang bercerita tentang angkatan bersenjata Irlandia. Angkatan bersenjata tersebut ternyata masih baru dan tak memiliki pengalaman. Mereka ingin menunjukkan kontribusinya kepada dunia.
Cara yang mereka tempuh adalah dengan berkontribusi untuk pasukan perdamaian PBB, yang dikirim demi menstabilkan keadaan Kongo yang waktu itu sedang dilanda konflik perang saudara.
8. Moneyball (2011).
foto: imdb.com
Moneyball merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata tim bisbol Oakland Athletics. Film ini mengisahkan general manajer Oakland, Billy Beane, yang berhasil membangun sebuah klub bisbol. Klub bisbol tersebut dibuat berdasarkan anggaran yang dibuat oleh analis komputer saat merekrut para pemain baru.
Dalam film tersebut, Beane (Brad Pitt) dan asisten manajer umum Peter Brand (Jonah Hill), dihadapkan dengan anggaran terbatas waralaba untuk pemain. Selain itu, mereka harus membangun tim dengan bakat yang kurang dihargai dengan mengambil pendekatan sabermetrik yang canggih untuk mencari dan menganalisis pemain.
9. Ip Man (2008-2019).
foto: imdb.com
Ip Man merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata tentang seorang pendekar Wing Chun bernama Ip Man yang datang ke Amerika Serikat. Dalam film ini, Ip Man (Donnie Yen) datang ke Amerika Serikat untuk membantu muridnya, Bruce Lee (Kwok-Kwan Chan) yang mendapat diskriminasi rasial karena membuka sekolah seni bela diri Wing Chun di negeri Paman Sam tersebut. Film ini berlangsung menjadi beberapa sekuel dan membuatnya menjadi salah film bela diri yang cukup populer.
10. Into The Wild (2007).
foto: imdb.com
Into The Wild merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata tentang seorang pemuda yang menjelajah sebuah daerah dingin di Alaska. Dalam kisah nyata ini, Christopher McCandless, warga Amerika Serikat, meninggalkan semua uang yang dia miliki kemudian menumpang sebuah mobil menuju Alaska untuk menjalani hidup di alam liar.
11. Catch Me if You Can (2002).
foto: imdb.com
Catch Me if You Can merupakan film rekomendasi Netflix berdasarkan kisah nyata tentang Frank Abagnale Jr yang telah menipu dengan berlagak sebagai pilot, dokter dan pengacara. Dia berhasil mencairkan cek palsu bernilai jutaan dolar. FBI pun menugaskan agen Carl Hanratty untuk menangkapnya.
Recommended By Editor
- 7 Film horor Netflix tentang boneka misterius, alurnya penuh kejutan
- 7 Film Netflix kisahkan cinta segitiga, banyak konflik asmara rumit
- 11 Film terbaik Netflix kisahkan perang, penuh aksi heroik
- 11 Film Netflix tentang psikopat, penuh petualangan seram dan mencekam
- 11 Film rekomendasi Netflix kisah kehidupan sekolah, penuh cerita seru