Brilio.net - Komik merupakan salah satu medium adaptasi film yang cukup populer. Ada banyak kisah yang awalnya hadir dalam bentuk komik kemudian diangkat menjadi film. Mulai dari kisah yang biasa hingga cerita tentang superhero.
Film Netflix yang diadaptasi dari komik hadir dengan berbagai rupa cerita. Hal ini membuat para penonton bisa menonton film tersebut dan memilih selera yang diinginkan.
Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber Selasa (17/5), berikut 11 rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik yang penuh petualangan.
1. The Suicide Squad (2021).
foto: imdb.com
The Suicide Squad merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik yang pernah ada dalam tim Suicide Squad DC Comics. Film ini merupakan sekuel tersendiri dari Suicide Squad (2016) dengan sutradara yang berbeda. Film ini mengisahkan penerjunan sekelompok pasukan berani mati yang dipenjara oleh pemerintah Amerika Serikat.
Pasukan tersebut merupakan karakter antihero DC Extended Universe yang sering kali berbuat onar dan kadang juga kocak. Salah satu antihero yang menjadi ikon film ini adalah Harley Quinn yang diperankan oleh Margot Robbie. Film ini seolah ingin menebus kekecewaan atas film sebelumnya.
2. Harley Quinn: Birds of Prey (2020).
foto: imdb.com
Harley Quinn: Birds of Prey merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik antihero Harley Quinn DC Comics. Film ini mengisahkan saat Harley Quinn (Margot Robbie) putus dengan Joker. Saat itu, ia bergabung dengan Black Canary (Jurnee Smollett-Bell), Huntress (Mary Elizabeth Winstead), dan Renee Montoya (Rosie Perez) untuk menyelamatkan seorang gadis muda bernama Cassandra Cain (Ella Jay Basco) dari sosok penguasa kejahatan. Penguasa tersebut dikenal sebagai Black Mask (Ewan McGregor) yang tak segan untuk menyakiti setiap korbannya.
Black Mask dikenal sebagai seorang penguasa kejahatan brutal yang terobsesi dengan diri sendiri dan kepala Keluarga Kejahatan Sionis yang mengancam Cassandra dan Harley. Sejak saat itu, Harley Quinn melakukan berbagai rencana untuk bisa mengalahkan Black Mask dengan berbagai cara.
3. Spider-Man: Homecoming (2019).
foto: imdb.com
Spider-Man: Homecoming merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik Spider-Man dengan cerita baru. Film ini bercerita saat Peter Parker berusaha menyeimbangkan dua kehidupannya yang sangat bertolak belakang. Ia berusaha menghentikan aksi penjualan senjata Chitauri oleh Adrian Toomes yang nantinya menjadi Vulture dan disisi lain ia harus menjalani hari-hari selayaknya murid SMA.
Namun, hal itu tentu saja tidak mudah. Dengan berbagai gejolak anak remaja, Peter Parker yang tampil dengan gaya baru ini berhasil membuat Spider-Man kembali bergairah. Di film ini, Spider-Man tersambung dengan superhero Marvel lainnya seperti Tony Stark dan CEO Stark Industries yang nantinya punya kontribusi besar atas perjalanan Spider-Man di sekuel selanjutnya.
4. Joker (2019).
foto: imdb.com
Joker merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik dengan judul yang sama dan berlatar pada 1981. Film ini mengisahkan Arthur Fleck, seorang badut Partai dan calon komedian stand-up dengan kesehatan mental yang terganggu dan sudah cukup akut. Arthur menderita kelainan saraf yang menyebabkan dia tertawa pada waktu yang tidak tepat, sehingga membutuhkan pengobatan.
Setelah Arthur diserang oleh anak-anak nakal, rekan kerja Arthur, Randall, memberinya senjata untuk membela diri. Keadaan Arthur semakin parah saat ia berada di kereta bawah tanah. Saat itu, ia masih dalam riasan badut dan dipukuli oleh pengusaha mabuk dari Wayne Investments. Tak tahan melihat tingkah pengusaha tersebut, Arthur menembak dan membunuh tiga orang yang mengganggunya tersebut. Pembunuhan itu dikecam oleh calon walikota miliarder Thomas Wayne yang menyebut lawan politiknya "badut".
5. Polar (2019).
foto: imdb.com
Polar merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik dengan judul Polar: Came From the Cold karya Victor Santos. Film ini mengisahkan Duncan Vizla (Mads Mikkelsen), seorang pembunuh bayaran profesional dengan julukan "The Black Kaiser".
Selama hidupnya dia membunuh banyak orang sebagai mata pencahariannya. Latar belakangnya ini membuat beberapa pihak memiliki dendam kepada Duncan.
6. The Kitchen (2019).
foto: imdb.com
The Kitchen merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik seri terbatas DC/Vertigo Comics dengan judul yang sama. Film ini menceritakan tiga orang wanita yang hidup di Hell Kitchen, sebuah daerah di Manhattan, Amerika Serikat. Mereka menikah dengan anggota keluarga kriminal O'Carroll. Kathy menikah dengan Jimmy, pria baik hati yang semakin kecewa dengan massa; Ruby menikah dengan Kevin, putra bos Helen O'Carroll; dan Claire menikah dengan Rob yang sering memukul dan melecehkannya.
Suatu malam, orang-orang itu ditangkap oleh agen FBI dan masing-masing dijatuhi hukuman tiga tahun penjara. Jack "Little Jackie" Quinn mengambil peran Kevin dalam keluarga dan meyakinkan para istri bahwa mereka akan dirawat. Sejak malam itulah, tiga wanita yang suaminya dipenjara tersebut berusaha mencari tahu dan melacak apa yang sebenarnya terjadi.
7. Hellboy (2019).
foto: imdb.com
Hellboy merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik grafis Dark Horse Comics Hellboy: Seed of Destruction karya Mike Mignola. Film yang disutradarai Guillermo del Toro ini mengisahkan seorang pahlawan super yang berubah menjadi binatang iblis. Binatang iblis tersebut kemudian dikenal sebagai Hellboy dan diam-diam bekerja untuk menjaga dunia agar aman dari ancaman paranormal dengan timnya, Biro Penelitian dan Pertahanan Paranormal.
8. The Dark Knight Rises (2012).
foto: imdb.com
The Dark Knight Rises merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik Batman yang menceritakan peristiwa delapan tahun dalam "The Dark Knight" yang membuat kota Gothan terlihat damai. Meski begitu, Bruce Wayne masih dalam persembunyian seusai pertarungan yang melelahkan dengan Joker dan Harvey Dent.
Batman menyatakan bertanggung jawab atas kejahatan yang dilakukan Harvey Dent, masih dinyatakan hilang saat cerita dimulai. Meskipun dukungan dari Alfred, Lucius Fox, dan kekasih barunya Miranda Tate terus berdatangan, tetapi dua ancaman baru, Bane dan Catwoman, memaksa Batman untuk keluar dari persembunyiannya.
9. Red (2010).
foto: imdb.com
Red merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik seri terbatas Homage Comics dengan judul yang sama. Film ini berkisah tentang Frank Moses (Willis), mantan agen operasi hitam yang bersatu kembali dengan tim lamanya untuk menangkap seorang pembunuh yang telah bersumpah untuk membunuhnya.
10. The Incredible Hulk (2008).
foto: imdb.com
The Incredible Hulk merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik Marvel yang mengisahkan Ilmuwan Dr Bruce Banner saat terkena radiasi gamma tingkat tinggi. Radiasi tersebut kemudian memicu transformasinya menjadi makhluk raksasa berwarna hijau hingga kemudian dirinya disebut The Hulk.
Banner kemudian kembali ke Universitas Culver dan bertemu kembali dengan Betty. Banner diserang untuk kedua kalinya oleh pasukan Ross dan Blonsky, yang diinformasikan oleh pacar Betty yang mencurigakan, Leonard Samson. Hal ini menyebabkan Banner kembali berubah menjadi Hulk. Sejak saat itulah, Banner selalu bertemu dengan berbagai musuh dan tersambung dengan superhero lain dari jagad Marvel Cinematic Universe.
11. 30 Days of Night (2007).
foto: imdb.com
30 Days of Night merupakan rekomendasi film Netflix diadaptasi dari komik horor dengan judul yang sama. Film ini mengisahkan saat setelah sebulan penuh kota Alaska tenggelam dalam kegelapan, para vampir yang haus darah pun menyerang kota ini. Hanya sang Sheriff, istrinya, dan tim yang bertahan di antara korban dan kehancuran ini. Mereka semua berusaha bertahan di kota yang menyeramkan ini.