7. Long Shot (2019).
foto: imdb.com
Long Shot merupakan film Netflix komedi yang mengisahkan saat Charlotte Fields (Charlize Theron), Menteri Luar Negeri AS, menerima kabar mengejutkan dari Presiden Chambers (Bob Odenkirk). Chambers menegaskan ia tidak akan maju di putaran kedua demi mewujudkan impiannya untuk kembali berakting.
Hal ini membuatnya maju sebagai calon presiden dengan bantuan Chambers. Selain itu, Charlotte bertemu dengan sahabat lamanya Fred Flarsky (Seth Rogen) yang baru saja dipecat dari tempatnya bekerja sebagai jurnalis. Charlotte pun meminta Fred untuk menuliskan pidatonya untuk bisa menggaet pemilih Amerika. Sejak saat itu, pertemuan mereka semakin intens dan membuat mereka saling jatuh cinta. Namun, cinta mereka terhalang oleh hal-hal birokratis yang membuat pertentangan keras dari kepala staf kepresidenan.
8. Knives Out (2019).
foto: imdb.com
Knives Out merupakan film Netflix komedi yang mengisahkan Harlan Thrombey (Christopher Plummer), penulis novel misteri yang kaya raya. Pada ulang tahunnya yang ke-85, ia tewas secara misterius. Keluarga Harlan yang datang berkumpul kini menjadi tersangka. Mereka dicurigai oleh Detektif terkenal Benoit Blanc (Daniel Craig) yang datang untuk menyelidiki insiden ini.
Malam sebelumnya, Harlan mengancam akan mengekspos menantu laki-lakinya Richard karena berselingkuh dengan putrinya Linda, memotong tunjangan menantu perempuannya Joni karena mencuri, memecat putranya Walt dari perusahaan penerbitannya, dan bertengkar dengan cucunya Ransom. Mendengar semua keterangan dari keluarga Harlan tersebut, Benoit Blanc mencoba melakukan analisis kasus dengan kemampuan deduktif yang cukup ampuh untuk menemukan siapa pelaku pembunuhan sebenarnya.
9. The Intern (2015).
foto: imdb.com
The Intern merupakan film Netflix komedi yang mengisahkan Ben Whittaker, pria 70 tahun yang menyadari bahwa pensiun bukanlah pengalaman menyenangkan. Ia memutuskan bekerja magang di sebuah toko fashion online yang dikelola oleh bos yang sangat skeptis.
Sang pimpinan, Jules Ostin (Anna Hathaway), awalnya begitu meragukan Ben. Namun, karena Ben selalu bekerja lebih awal bahkan hingga lembur, lama-lama hati Jules pun luluh. Apalagi suatu hari Ben berhasil merapikan sebuah meja di kantor yang selama ini selalu berantakan. Bahkan, Ben sempat menjadi teman mesra Jules, bahkan menjadi tempat berkeluh kesah saat Jules bermasalah dengan suaminya.
10. Friends with Benefits (2011).
foto: imdb.com
Friends with Benefits merupakan film Netflix komedi yang berkisah sepasang sahabat yang percaya bahwa berhubungan layaknya suami-istri dapat menambah keakraban mereka untuk bersahabat. Dua orang sahabat tersebut bertemu di New York ini pun menjalani kehidupannya layaknya suami-istri, tetapi mereka enggan untuk berkomitmen satu sama lain.
Mereka merasa sudah cukup menjadi seorang sahabat tanpa harus ada ikatan timbal balik di antara mereka. Seperti judulnya, film ini menggambarkan seperti apa yang dimaksud sebagai friends with benefits atau yang dikenal dengan FWB. Teman tapi mesra yang terlanjur mesra seperti pasangan suami-istri.
11. Bad Teacher (2011).
foto: imdb.com
Bad Teacher merupakan film Netflix komedi yang berkisah tentang Elizabeth Halsey, seorang guru Chicago malas, tidak bermoral, penggali emas di Sekolah Menengah John Adams dan suka mengutuk murid-muridnya, suka minum-minuman keras, merokok, dan memutar film untuk tidur sepanjang kelas.
Ia berencana untuk berhenti mengajar dan menikahi tunangannya yang kaya, tetapi gagal dilakukannya setelah dicampakkan oleh calon ibu mertua. Mendapatkan kenyataan semacam itu, ia tak lantas menyerah. Elizabeth mencoba untuk memenangkan perebutan guru pengganti kaya Scott Delacorte. Ia melakukan hal ini bersama Amy Squirrel yang juga berambisi mengejarnya.
Recommended By Editor
- 11 Rekomendasi film Netflix horor supernatural, penuh adegan mistis
- 13 Rekomendasi film Netflix tema fiksi ilmiah, thriller hingga romanti
- 11 Film Netflix terpopuler awal 2022 versi IMDb, banyak cerita seru
- 9 Film serial Netflix bertema sejarah, banyak fakta mengejutkan
- 9 Rekomendasi film Netflix bertema kehidupan kota, penuh perjuangan