Brilio.net - Sehabis menonton film, setiap orang punya penilaian sendiri-sendiri. Dari situ kita bisa mengukur wawasan dan pemahaman seseorang tentang film. Ada yang mampu membandingkan dengan film karya sutradara lain dengan tema sama. Seseorang yang paham perfilman juga mampu menemukan celah detail semisal kemiripan adegan, atau seberapa drastis perubahan antara film dengan novel yang diadaptasi. Tapi ada pula yang duduk satu jam lebih di bioskop tapi ternyata tidak menikmati bahkan tidak mengerti jalan ceritanya.
Penonton memang berhak menyukai atau tidak menyukai suatu film dengan alasannya masing-masing. Tapi bagaimana jika ternyata alasannya ngelantur bin kocak? Beberapa di antara alasannya adalah karena menganggap judul secara harfiah. Beberapa orang berikut adalah contohnya, seperti dirilis dari 9gag.
1. Berharap si Max dalam Mad Max Fury Road jadi gila secara harfiah.
2. Menantiukan kebaikan menonjol dari si Dino di film the Good Dinosaur.
3. Judulnya The Shining, tapi isinya menakutkan. Bikin dia kecewa.
4. Nggak ada serigala di film The Wolf of Wall Street, katanya.
5. Belum nonoton film Amy tapi sudah ngasih penilaian.
6. Yang disorot dari film Interstellar kok tentang pertaniannya sih?
7. Menyangka film IP Man tentang jaringan internet.
8. Begini penilaian untuk film Cinderella. Gimana menurutmu?
9. Nggak mau nonton Deadpool karena di trailernya banyak lagu rap yang dia tidak suka.
10. Film Air Bud Golden Receiver dinilai membuat minder para atlet karena menampilkan anjing yang pandai berolahraga.
11. Nggak suka film Ex Machina karena menurutnya ada perempuan telanjang.
12. Film SpongeBob Movie dianggap menyisipkan iluminati, Bro!
13. Film Ice Age dinilai mempertontonkan perilaku gay.
14. Film Minions menyembah setan?
Recommended By Editor
- Cerita unik di balik pembuatan 7 logo studio film Hollywood
- Mbah Ponco Sutiyem masuk nominator aktris terbaik Festival Film ASEAN
- 5 Prestasi film Istirahatlah Kata-kata ini bikin bangga, udah nonton?
- 7 K-Drama ini bisa bantu kamu move-on dari Strong Woman Do Bong-soon
- Di festival ini kamu bisa nonton puluhan film berkualitas, gratis lho