Brilio.net - KKN Di Desa Penari dulu sempat viral di forum internet. Sekarang, kisah horor ini akan tampil di layar bioskop. Manoj Punjabi selaku produser ini tidak main-main dalam pemilihan talent dan proses syuting. Semuanya digarap serius agar menghasilkan karya yang terbaik.
Seleb pendatang baru mencoba menunjukkan bakat dalam film ini. Pemain film ini meliputi Adinda Thomas sebagai Widya, Tissa Biani sebagai Nur, Aghniny Haque sebagai Ayu, Ahmad Megantara sebagai Bima dan Calvin Jeremy sebagai Anton.
Syutingnya sudah selesai yang berlansung kurang lebih 30 hari. Lokasinya juga menyeramkan karena diambil di hutan belantara. Selain itu ada juga tiga lokasi lain seperti di kawasan Jawa Tengah, yaitu di Gunung Kidul, Ngleri dan hutan Wanagama.
Seperti apa kisah selama syuting dan apakah para pemain mengalami hal mistis? Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber, Minggu (26/1) yuk kita simak bersama-sama.
1. Adinda Thomas sempat merasa ada yang menendang.
foto: Instagram/@kknmovie
Suasana mistis sangat terasa saat syuting. Dilansir brilio.net dari liputan6, Aghniny menceritakan kisah mendebarkan saat beraada di lokasi syuting yang menimpa Adinda Thomas.
"Adinda sempat black out gitu, katanya sih ada yang nendang atau, gimana enggak tahu. Terus dia bangun-bangun kayak bingung 'Hah kenapa'," cerita Aghniny.
2. Tissa Ketempelan.
foto: Instagram/@adindathomas
Selain Adinda, Tissa Biani juga mengalami kejadian tidak menyenangkan. Nggak cuma sekali, tapi kejadian aneh ini terjadi beberapa kali.
"Ada beberapa kejadian aneh bahkan kejadian di aku. Jadi aku sempet ketempelan gitu tapi pas sudah sampai hotel tiba-tiba ngigau enggak jelas. Aku enggak tahu kondisi aku sedang drop atau apa," kenang Tissa Biani
3. Kulit kepala Aghniny Haque rusak.
foto: Instagram/@kknmovie
Perannya sebagai Ayu membuat Aghniny harus rela berkorban. Aghiny harus menggunakan hair extension yang membuat kulit kepalanya rusak. Walaupun begitu, Aghiny tetap profesional dalam menjalankan perannya.
"Pakai hair extention ini frustasi ya. Kan rambut asli aku tebel, ditambahin rambut sambung yang juga tebel dan panjang, kulit kepala aku sampai rusak nih, merah-merah. Mungkin karena kaget ya, dari yang biasanya pendek nggak ada beban, tiba-tiba jadi panjang," jelas seleb cantik sekaligus atlet taekwondo itu seperti dilansir Brilio.net dari Kapanlagi.
4. Adinda Thomas dililit ular.
foto: Instagram/@adindathomas
Ular memegang peranan penting dalam KKN Di Desa Penari ini. Olehnya, Adinda harus bisa berakting di dekat binatang melata ini. Sempat ngeri, tapi akhirnya si cantik ini bisa terbiasa. Ularnya juga bukan yang biasa tapi yang berbobot hingga 20 kg.
"Ada satu dua adegan bersama ular. Ada yang dililit, ada juga yang dipeluk dan cium-cium ularnya di badan," Ujar pemain film 99 Nama Cinta ini.