Brilio.net - Dongeng Cinderella merupakan cerita klasik yang menceritakan wanita miskin berhasil menikah dengan pangeran kaya raya. Dongeng Cinderella selalu menarik untuk diulas menjadi berbagai versi. Meskipun memiliki cerita klasik, berbagai kisah yang mengangkat tema Cinderella ini tidak pernah sepi dari penonton.  

Salah satunya diubah menjadi versi drama Korea. Banyak drama Korea kemudian mengangkat kisah cinta semacam Cinderella. Cerita tentang wanita miskin dan pria kaya menjadi salah satu kisah dari serial drama Korea yang menghibur dan sangat dramatis.

Meskipun banyak drama yang mengangkat tema Cinderella bisa dibilang klasik dan ceritanya cukup bisa ditebak, namun pada kenyataannya drama Korea ini tidak pernah sepi penonton. Bahkan banyak di antaranya justru menjadi hits dengan berbagai genre drama lainnya. Ditambah dengan akting dari aktor dan aktris papan atas Korea menambah popularitas drama tersebut.

Drama apa saja itu? Berikut tujuh drama Korea yang terinspirasi dongeng Cinderella, mengangkat tema si miskin dan si kaya terbaik sudah brilo.net rangkum dari berbagai sumber, Kamis (17/1).

1. What Wrong With Secretary Kim

drama Korea cinderella asianwiki

foto: asianwiki


Drama ini masuk dalam daftar drama yang tidak bisa dilupakan oleh pecinta drama Korea. What Wrong With Secretary Kim dibintangi oleh Park Seo-joon sebagai Lee Young-joon dan Park Min-young sebagai Kim Mi-so. Drama ini menceritakan seorang bos kaya yang jatuh cinta kepada sekretarisnya.

Alur cerita What Wrong With Secretary Kim mungkin mudah untuk ditebak. Namun terlepas dari semua itu, akting para pemain cukup memesona dan dapat mencuri perhatian publik. Keduanya merupakan aktor dan aktris veteran Korea, nggak salah kalau kedua pasangan ini dijuluki Park Park Couple selalu berada diurutan pertama di berbagai poling sebagai pasangan dengan chemistry terbaik.

2. Secret Garden

drama Korea cinderella asianwiki

foto: asianwiki


Kisah Secret Garden bercerita tentang CEO kaya bernama Kim Joo-woon (Hyun Bin) jatuh cinta kepada seorang wanita miskin bernama Gil Rai-im (Ha Ji-won). Drama ini memiliki bumbu fantasi, di mana kedua tubuh karakter mampu bertukar badan.

Drama Secret Garden mampu menyita jutaan mata penonton dan pecinta drama Korea. Hyun Bin dan Ha Ji-won mampu memunculkan chemistry dan keduanya mampu berakting dengan sangat baik. Drama ini juga menjadi salah satu drama Korea romantis terbaik untuk selalu ditonton ulang.

3. Boys Over Flower

drama Korea cinderella asianwiki

foto: asianwiki


Boys Over Flower merupakan salah satu drama Korea yang mengangkat kisah klasik Cinderella. Drama ini dibintangi oleh Lee Min-ho (Gu Joon-pyo), seorang siswa sekolah yang kaya raya namun memiliki sifat sok berkuasa. Joon-pyo akhirnya jatuh cinta kepada seorang gadis miskin putri pemilik toko laundry bernama Geum Jan-di (Ku Hye-sun).

Meskipun berasal dari latar belakang yang berbeda, mereka akhirnya saling jatuh cinta. Joon-pyo dan Jan-di harus berusaha keras agar bisa bersatu. Sebab hubungan keduanya tidak direstui oleh ibu Joon-pyo.

4. Strong Woman Do Bong Soon

drama Korea cinderella asianwiki

foto: asianwiki


Drama Korea yang dibintangi oleh Ahn Min-hyuk (Park Hyung-sik) dan Do Bong-soon (Park Bo-young) ini cukup menyita perhatian penggemar Korea. Drama ini menceritakan kisah tentang CEO kaya yang jatuh cinta kepada gadis miskin yang memiliki kekuatan super.

Park Hyung-sik dan Park Bo-young mampu menjadi pasangan menarik dalam drama. Ceritanya juga bukan sekadar pria kaya yang jatuh cinta pada wanita miskin, melainkan wanita yang memiliki kekuatan super yang mampu berkelahi sambil melindungi kekasihnya.
 
5. High Society

drama Korea cinderella asianwiki

foto: soompi


Drama High Society diperankan oleh Lee Ji-yi dan Park Hyung-sik. Drama ini berkisah mengenai seorang gadis miskin bernama Lim Ji-yeon yang sadar akan status sosialnya. Kemudian datanglah CEO tampan bernama Yoo Chang-soo yang jatuh cinta kepadanya. Perjuangan keduanya yang memiliki kehidupan berbeda untuk bisa bersatu sangat memilikukan hati.

6. Lie To Me

drama Korea cinderella asianwiki

foto: asianwiki


Drama Korea Lie To Me dibintangi oleh Kang Ji-hwan dan Yoon Eun-hye. Drama ini tayang pada 2011 lalu mengangkat tema komedi romantis. Gong Ah-jung seorang wanita biasa, mengaku sudah menikah dengan CEO sebuah hotel bernama Hyun Ki-joon.

Ah-jung membuat kebohongan tersebut karena lelah terus ditanya kapan menikah oleh orang-orang. Pada awalnya Ki-joon dan Ah-jung tidak saling menyukai, namun lambat laun akhirnya keduanya benar-benar saling jatuh cinta.

7. The Heirs

drama Korea cinderella asianwiki

foto: asianwiki


The Heirs merupakan drama bertabur bintang. Drama ini dibintangi oleh Lee Min-ho, Park Shin-hye, Kim Woo-bin, Kang Min-hyuk, Krystal, dan Kim Ji-won. The Heirs merupakan drama Korea yang mengisahkan seorang anak konglomerat yang jatuh cinta kepada putri pembantu. Tentu saja sulit bagi keduanya untuk bisa saling bersatu.