1. Fyre (2019).
foto: imdb.com
Fyre merupakan film Netflix tentang keuangan bisnis yang berakhir sebagai penipuan. Film ini mengisahkan Jerry Media, agensi media sosial yang bertanggung jawab untuk mempromosikan Festival Fyre. Mereka bertanggung jawab atas sebuah penipuan, dan MATTE Projects, perusahaan produksi yang mengarahkan pemotretan promosi Festival Fyre. Jerry Media mendekati VICE dengan ide film dokumenter tiga bulan setelah kejadian.
2. The Laundromat (2019).
foto: imdb.com
The Laundromat merupakan film Netflix tentang keuangan bisnis yang membawa Ellen Martin dalam sebuah investigasi kebijakan asuransi palsu pada sebuah perusahaan. Dalam investigasi tersebut, terbongkar 1155 juta dokumen secara detail fakta yang membuktikan kecurangan dalam “permainan” uang dan pajak untuk kepemilikan properti di pasar Inggris.
Pengacara Jürgen Mossack dan Ramón Fonseca memperkenalkan diri, bersama dengan konsep uang dan kredit. Pasangan ini berperan sebagai narator untuk tiga cerita tentang orang-orang di seluruh dunia yang terpengaruh oleh intrik perusahaan mereka, Mossack Fonseca. Meskipun ceritanya agak fiksional, nama-nama firma hukum yang menjadi pusat skandal bersama dengan nama-nama pendirinya tidak disebutkan karena persoalan etis. Ketiga cerita tersebut pada benang merah bahwa mereka tak bisa percaya begitu saja pada orang yang ingin menipu dan melakukan kejahatan finansial.
3. The Resistance Banker (2018).
foto: imdb.com
The Resistance Banker merupakan film Netflix tentang keuangan bisnis yang melibatkan Walraven Wally van Hall, seorang bankir Belanda. Ia terlibat mendanai perlawanan terhadap Jerman di negaranya selama Perang Dunia II. Wally kemudian merekrut saudaranya, Gijsbert van Hall, seorang politikus Belanda untuk membantunya menjalankan dana tersebut.
Keduanya menjangkau seluruh jaringan yang mereka kenal, dan berhasil mengumpulkan lebih banyak uang tunai denominasi besar dan denominasi kecil. Dalam menjalankan aksinya, Wally menggunakan nama samaran Van Tuyll. Walaupun sudah berusaha mengumpulkan dana dan disalurkan kepada militer Belanda, hal ini tak membuat Nazi segera hengkang dari Belanda. Beberapa teman Wally ketahuan militer Nazi dan mati tertembak. Film ini menampilkan aksi heroik seorang pebisnis Belanda yang mau mengeluarkan semua uangnya saat kondisi genting.
4. Saving Capitalism (2017).
foto: imdb.com
Saving Capitalism merupakan film Netflix tentang keuangan bisnis diadaptasi dari buku dengan judul yang sama karya Robert Reich. Film ini menampilkan bagaimana kapitalisme sebagai sistem ekonomi dominan di Amerika Serikat sejak awal digunakan hingga hari ini. Film ini menampilkan bagaimana sistem ekonomi tersebut bisa menyelamatkan diri dari berbagai krisis.
Recommended By Editor
- 9 Film serial Netflix kisah agen rahasia, penuh petualangan mencekam
- 11 Rekomendasi film Netflix tentang bela diri, penuh baku hantam
- 11 Rekomendasi film Netflix kisah bertahan hidup, penuh perjuangan
- 9 Rekomendasi film Netflix kisah pengusaha, perjuangan bangun bisnis
- 11 Rekomendasi film Netflix Spanyol, kisah cinta sampai misteri