Brilio.net - Kehadiran kembali No Time to Die sebagai film pamungkas dari aksi James Bond yang diperankan Daniel Craig, membuat ketertarikan terhadap film bertema agen rahasia atau mata-mata meningkat. Tema tersebut berhasil menghadirkan aksi yang menegangkan dan pertarungan seru para karakternya. Selain itu, film dengan tema tersebut kadangkala membawa unsur politik yang jarang sekali disadari penonton.

Walaupun begitu, unsur politik menjadi tak terlalu penting karena yang lebih utama dari film agen rahasia adalah bagaimana karakter utama berhasil membawa ide cerita dengan baik. Jika karakter utama berhasil, maka film tersebut punya umur yang lebih panjang dari usia penayangannya di bioskop.

Film tersebut hadir dari zaman ke zaman, tetapi masih menarik untuk diikuti dan bahkan meraih skor nilai terbaik di imdb.com. Sebagai informasi, Internet Movie Database (IMDb) merupakan situs yang menghimpun informasi berkaitan dengan film, acara televisi, video rumahan, dan permainan video, dan acara internet, termasuk daftar pemeran, biografi kru produksi dan personel, ringkasan alur cerita, trivia, dan ulasan serta penilaian oleh penggemar. Situs ini biasanya menjadi rujukan penting para penggemar film sebelum menonton atau memberikan penilaian selesai menonton film. Sejak diluncurkan pada 17 Oktober 1990, per Juni 2021, IMDb memiliki sekitar 8 juta judul (termasuk episode) dan 10,4 juta kepribadian dalam basis datanya, serta 83 juta pengguna terdaftar.

Dirangkum brilio.net dari berbagai sumber Kamis (30/9), berikut sembilan film mata-mata terbaik versi Internet Movie Database (IMDb) yang seru dan penuh intrik.

1. North By Northwest (1959).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

North By Northwest menjadi film mata-mata terfavorit versi IMDb dengan skor 8,3. Film yang disutradarai oleh Alfred Hitchcock ini mengisahkan Roger O. Thornhill (Cary Grant), seorang eksekutif biro iklan NYC yang disebut sebagai agen pemerintah dan dianggap membawa mikrofilm yang berisi rahasia pemerintah. Ia kemudian diburu oleh Phillip Vandamm (James Mason), seorang agen mata-mata yang dikenal brutal. Keduanya terlibat aksi kejar-kejaran dan tak ada satu pun yang bisa meyakinkan bahwa Thornhill hanya orang biasa yang tak tahu apa-apa. Vandamm terus mengejarnya dan baku hantam tak bisa dihindarkan dari pertemuan mereka. Sebab hal inilah yang membuat film ini masih menjadi film mata-mata terbaik walaupun sudah lebih lima dekade berlalu.

2. The Bourne Ultimatum (2007).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

The Bourne Ultimatum merupakan sekuel ketiga dari waralaba film The Bourne yang hadir memukau. Film ini berhasil meraih skor 8 di IMDb dan berhasil menarik antusiasme penonton. Film ini mengisahkan Jason Bourne yang berusaha untuk memahami masa lalunya yang kelam sebelum ia menjadi bagian dari Operasi Treadstone CIA dan menjadi target program pembunuh serupa. Film ini menampilkan teka-teki yang menyelimuti kehidupan Bourne dan adegan baku hantam yang menegangkan.

3. Kingsman: The Secret Service (2014).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

Kingsman: The Secret Service menjadi salah satu film mata-mata yang keluar dari pakem tradisional seperti James Bond atau juga seperti The Bourne. Film yang disutradarai oleh Matthew Vaughn ini berkisah tentang seorang pemuda yang diberi pelatihan sebagai agen mata-mata elite dan segera menjadi andalan. Ia akan menjadi lawan seorang genius gila yang punya teknologi yang mampu melakukan pembunuhan massal. Karena itu, film ini tidak hanya menampilkan keterampilan memakai senjata, melainkan juga melihat bagaimana teknologi disalahgunakan. Film in berhasil meraih skor 7.7 di IMDb.

4. Argo (2012).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

Salah satu keunikan film Argo adalah film ini benar-benar diangkat dari kisah nyata tentang penyelamatan sandera Amerika Serikat di Teheran pada 1979. Film ini disutradarai sekaligus dibintangi oleh Ben Affleck yang berperan sebagai Tony Mendezo.

Dalam film ini, ia dikisahkan menjadi pemimpin agen rahasia yang sedang menyamar sebagai pembuat film Kanada. Film ini benar-benar menampilkan bagaimana seorang agen rahasia tampak biasa-biasa saja dengan membawa kamera ke mana pun mereka pergi. Namun, di balik penampilannya tersebut, ia adalah seorang agen rahasia yang siap kapan saja menghadapi musuhnya di kandang lawan. Film ini berhasil meraih skor 7,7 untuk semua aksi yang tidak akan mengecewakan penontonnya.

5. Three Days of the Condor (1975).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

Three Days of the Condor dirilis pada saat James Bond menjadi film agen rahasia yang cukup diminati saat itu. Walaupun begitu, kehadiran film ini disambut baik dan memberikan cerita yang berbeda dari aksi Bond.

Jika Bond berpusat pada aksi agen rahasia melawan pihak lain, film ini mengisahkan perseteruan internal agen CIA. Joe Turner (Robert Redford), menemukan fakta bahwa atasannya di CIA bertanggung jawab sebagai pelaku pembunuhan. Namun, penemuan tersebut bukannya membuat tenang dan menggiring pelaku ke meja hukum, atasannya malah balik mengejar dan ingin membunuhnya.

Turner harus lari dari kejaran tersebut dan terus bertahan hidup untuk kelak dapat membuktikan kesalahan sang atasan. Film ini berhasil meraih skor 7,5 di IMDb dan menjadi film yang mesti ditonton untuk tema ini.

6. Munich (2005).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

Film Munich dianggap sebagai mahakarya dari sutradara Steven Spielberg. Film ini didasarkan dari kejadian nyata Pembantaian Munich yang secara tragis terjadi di Olimpiade Musim Panas 1972 dan menceritakan kisah pembalasan rahasia Israel. Kejadian tersebut membuat pihak Israel mengirim Avner Kaufman (Eric Bana) untuk melakukan pembunuhan rahasia terhadap siapa pun yang terlibat, termasuk organisasi yang disebut sebagai organisasi pembebasan Palestina.

Avner tidak sendiri. Ia ditemani oleh Steve yang diperankan oleh Daniel Craig untuk menyelesaikan misi tersebut. Film ini mengisahkan aksi balas dendam yang dilakukan oleh pemerintah Israel. Selain itu, film ini selain membawa kesan menegangkan, ia juga hadir secara mengharukan. Film ini berusaha untuk menggugat kembali apa yang dimaksud dengan keadilan. Film ini berhasil meraih skor 7,5 di IMDb.

7. Mission: Impossible – Ghost Protocol (2011).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

Mission: Impossible – Ghost Protocol merupakan sekuel keempat dari Mission: Impossible yang sudah dimulai sejak 1996. Mission: Impossible sudah terlihat menjanjikan sejak awal kemunculannya walau digarap oleh sutradara yang berbeda. Namun, pada sekuel ketiga film ini, banyak orang kecewa dan menganggapnya sebagai kemunduran.

Walaupun begitu, Mission: Impossible kembali hadir dengan Mission: Impossible – Ghost Protocol dan membuat para penggemar film ini optimis kembali. Film ini berhasil meraih skor 7,4 di IMDb dan membuktikan bahwa film ini mengembalikan martabat waralaba Mission: Impossible.

8. Ronin.

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

Barangkali dari judul film ini mengira sebagai film samurai. Namun, ternyata tidak, film ini ternyata mengisahkan cerita agen rahasia yang disewa untuk mencuri koper misterius yang dijaga ketat oleh sekelompok orang. Dialah Sam Regazolli yang diperankan Robert De Niro, seorang mantan intelijen AS dan bergabung sekelompok tentara bayaran.

Namun, di tengah perjalanan aksinya, ia ditinggalkan oleh kawan-kawannya, termasuk oleh orang yang mempekerjakannya. Hal ini membuatnya disebut ronin atau samurai tak bertuan oleh musuh-musuhnya. Film ini berhasil memberikan tontonan yang menegangkan dengan beragam aksi baku tembak dan baku hantam para karakternya. Film ini berhasil meraih skor 7,3 di IMDb.

9. True Lies (1994).

Film mata-mata terbaik versi imdb berbagai sumber

foto: imdb.com

Salah satu hal menarik dari film True Lies yang digarap oleh James Cameron ialah mampu menyelipkan komedi ke dalam film dengan genre aksi thriller ini. Film ini mengisahkan misi terbaru agen rahasia kelas dunia Harry Tasker yang diperankan oleh Arnold Schwarzenegger.

Dalam film ini, Tasker melacak hulu dari ledakan nuklir yang dimiliki oleh jihadis Islam. Namun, misi tersebut rumit karena istri tercinta Tasker selingkuh dengan penjual mobil bekas yang mengaku sebagai mata-mata kelas dunia. Ironi tersebut tampil jelas dalam film ini dan seolah hendak mengejek karakter utama film ini. Film ini berhasil meraih skor 7,2 di IMDb.

-

INFOGRAFIS FILM MATA-MATA TERBAIK VERSI IMDB © 2021 brilio.net

INFOGRAFIS FILM MATA-MATA TERBAIK VERSI IMDB
© 2021 brilio.net/Bayu Kurniawan