Brilio.net - Mengambil keputusan bukan perkara mudah. Nggak semua orang dengan gampang menentukan keputusan yang akan diambil. Apalagi jika urusannya terkait keluar dari zona nyaman.
Nah buat kamu yang suka bingung bagaimana mengambil keputusan yang tepat, nggak ada salahnya deh nonton web series “Gue Decide” besutan tiga insan kreator film Indonesia, Ardy Octaviand, Sim F, dan Surya Adi Susianto.
Trio sutradara ini juga pernah lho mengalami situasi di mana mereka nggak berani mengambil keputusan sehingga berdampak pada perjalanan karier mereka. Ini juga yang jadi ide penggarapannya.
Kapan Lagi
Serial online ini terbagi dalam dua tema besar yaitu Gue Decide The Stories dan Gue Decide The Series yang dibintangi Fachri Albar, Rio Dewanto, Joko Anwar, Dipha Barus, dan Maruli Tampubolon.
Web series yang berada di bawah project Newland ini merupakan garapan kolaborasi antara KapanLagi Network (KLN) dengan Slate. CMO KapanLagi Network Ben Soebiakto optimistis web series ini sangat bermanfaat bagi generasi kini karena memberikan pembelajaran untuk mereka dalam meningkatkan kepercayaan diri ketika mengambil sebuah keputusan.
Menurut Ben, bukan hal mudah bagi seseorang mengambil keputusan. Tapi pilihan harus ditetapkan karena dampak dari keputusan itu akan mengubah hidup seseorang di masa depan.
“KLN mengambil kesempatan ini karena merasa mampu dan memiliki kekuatan untuk bisa menyebarkan sikap yang positif ini”, ujar Ben.
Oh ya, web series ini menceritakan berbagai kisah pengambilan keputusan di mana seseorang dihadapkan pada situasi ketika harus mengambil keputusan. Menghadapi tantangan, mengejar mimpi, atau menggunakan kesempatan pada hal baru yang ditemukannya.
Film ini berisi cerita inspirasional berdasarkan pengalaman para public figure tentang keputusan yang mereka ambil sehingga mengantarkan mereka pada posisi saat ini.
“Keberanian mengambil keputusan adalah sebuah tindakan yang patut diapresiasi karena kita telah memilih untuk lebih maju, lebih baik dan bebas menjadi diri sendiri,” ungkap Ardy.
Kapan Lagi
Salah satu pemeran Gue Decide The Stories, Fachri Albar merasa web series ini ide yang sangat orisinil. Dia pun pernah dihadapkan pada momen di mana harus mengambil keputusan dan berjuang untuk meraihnya.
“Dalam project ini, gue berharap bisa menginspirasi orang lain untuk bisa percaya diri dengan kemampuan yang dimiliki dan mengambil keputusan demi masa depan,” ujar Fachri.
Sedangkan Gue Decide The Series yang disutradarai Surya merupakan serial online 3 episode yang menceritakan proses pengambilan keputusan yang dialami DJ Ninda Felina, Fanfani (fotografer), Chef Calvin, dan Fatsi Hakim (pemilik CHIEF barbershop).
Proses kegalauan dan kebingungan ditampilkan dalam scene di web series ini. Menurut Surya, hal itu sangat penting sebagai gambaran kepada penonton.
“Menjalani proses tersebut adalah momen di mana kita bisa mengeksplor diri tentang kemampuan yang dimiliki serta keyakinan bahwa kita mampu dan berani dengan mengambil keputusan,” papar Surya.
Sementara bagi DJ Ninda Felina dengan kelihaiannya memainkan turn table, berani mengambil keputusan bukan untuk sekedar menjawab tantangan melainkan sebagai ajang dalam unjuk kemampuan dan berkomitmen untuk tampil beda dengan segala kelebihan yang dimilikinya.
Apalagi Ninda bisa dibilang anti-mainstream. Tapi dia mampu mengubah cara pandangan orang kepada profesi DJ khususnya Female DJ.
Dia menjalani proses pengambilan keputusan ini tidak semudah seperti yang dibayangkan karena pasti ada pro dan kontra terutama jika dikaitkan dengan apa yang akan terjadi dengan hidup kita selanjutnya.
“Tapi ini merupakan fase dalam pembelajaran hidup untuk menumbuhkan keyakinan diri demi menuju gerbang kebebasan,” pungkas Ninda.
Jadi, tunggu apalagi simak web seriesnya di sini.
Recommended By Editor
- 3 Alasan webseries The Goenawans siap ceriakan momen ngabuburitmu
- Kerja bareng YouTuber, pemenang Stand Up Komedi ini niat jadi YouTuber
- Begini cara Komika Indra Jegel lupain mantan
- Hijab Love Story kembali tayang, kali ini suguhkan indahnya perbedaan
- Kisah Vlogger putuskan berhijab ini menginspirasimu